in

Ikuti Ma’ruf Amin Ziarah Makam Inyiak Canduang, FDB: Biar Tidak Kalah Seperti Prabowo

Bakal calon Wakil Gubernur Sumatera Barat yang berpasangan dengan Faldo Maldini, Febby Datuak Bangso (FDB) datangi makam Syekh Arasuli atau dikenal juga sebagai Inyiak Canduang. Menurutnya, Syekh Arasuli yang pejuang dapat menjadi inspirasi untuk maju di Pilgub nanti.

“Saya terinspirasi dengan sosok beliau. Seorang ulama pejuang. Ulama yang tidak ada takutnya, selain Allah. Ini menjadi tenaga lebih untuk bertarung,” kata Febby.

Tokoh yang memulai karir di bidang pariwisata itu juga mengaku mengikuti langkah Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin yang sempat berkunjung ke sana. Dia berharap memiliki nasib yang sama seperti Ketua Umum MUI tersebut.

“KH. Ma’ruf sempat berkunjung ke sini. Beliau berdoa di sini. Alhamdulillah, beliau diberikan amanah menjadi Wakil Presiden. Mudah-mudahan jalannya sama. Tidak seperti Pak Prabowo, kalah. Tapi kan beliau enak sekarang, bisa jadi menteri,” tambahnya.

FDB juga mengajak generasi muda untuk menapaki kembali sejarah Minangkabau. Menurutnya, banyak pelajaran berharga dapat diambil dari orang-orang besar Minangkabau.

“Banyak orang besar. Saya berharap bisa dapat inspirasi. Semoga anak-anak muda sekarang may menapaki lagi. Agar bisa ada jalan jadi orang besar. Kami ingin ada mata pelajaran Kakayaan Alam Budaya Minangkabau diajarkan di sekolah-sekolah,” tutup Ketua DPW PKB Sumbar tersebut.


What do you think?

Written by virgo

Kandungan Lokal Perlu Ditingkatkan

Presiden Jokowi Tinjau Lokasi Pengembangan Lumbung Pangan Nasional di Kapuas