in

Ini Dia Pesaing Ayam Gepuk di Kawasan Kenten Palembang

Segera datang ke Ayam Bebek Pak Boss Kenten, anda juga bisa merasakan segarnya Ice & Bean di sini.

Palembang, BP

Jika masyarakat Kota Palembang cukup familiar dengan Ayam Gepuk, maka kini sudah ada pesaingnya, sensasi pedas dan gurihnya sambal akan memacu adrenalin penikmat kuliner ini. Jika sedang melintas di kawasan Kenten Jl. MP Mangkunegara Palembang tak jauh dari simpang Patal, tidak ada salahnya mampir ke Ayam Bebek Pak Boss Kenten dan Ice & Bean Palembang.

Ayamnya yang gurih dengan perpaduan sambal pedas nan nikmat dipastikan sangat menggugah selera, apalagi kini juga tersedia segarnya Ice & Bean yang siap melelehkan dahaga. Bahkan Ice & Bean ini memastikan varian es krim dan olahan lainnya berbahan yang baik untuk kesehatan.

Owner Ayam Bebek Pak Boss Kenten dan Ice&Bean Palembang Kiky Handoko mengatakan, pihaknya menyajikan konsep satu tempat dengan dua brand produk yang sangat rekomended. Ayam Bebek Pak Boss ini dipadukan dengan sensasi segarnya Ice & Bean yang sangat disukai hampir semua kalangan.

“Apalagi harga selama periode promosi paket lengkap Ayam Bebek Pak Boss itu hanya,  Rp14.000 sudah termasuk nasi, bukan itu saja kalian juga bisa makan di sini sambil upload video berhadiah,” tutur dia.

Kiky membebarkan, pada lantai pertama Nuansa Merah abu-abu khas Ayam Bebek Pak Boss sudah sangat kental terlihat, dengan nuansa yang nyaman dan bersih pengujung akan ditemani dengan gurihnya ayam dan bebek dengan jjenis sambal yang bukan hanya pedas dan nikmat tetapi juga ada rasa khas.

“Kami sangat rekomendasi sambal teri dan sambal andaliman, namun yang pasti Ayam Bebek Pak Boss menjamin ayam dan bebek yang disajikan sudah melalui proses yang higienis dan sehat serta pastinya halal,” katanya.

Kiky melanjutkan, pada lantai dua  kesan tempat makan “berat” langsung hilang, disambut dengan nuansa Cafe khas “Ice Bean” dan suasana yang sejuk serta bersih dan apik pengunjung seolah dimanjakan dengan penjelasan-penjelasan tentang bahan baku dan cara produksi dan pengajian sajian Ice bean.

Ice Cream dan bean yang disajikan ini dipastikan tanpa pewarna, jadi utk yang sedang diet maupun vegetarian mengkonsumsi sajian dari Ice bean tetap bisa dan pastinya sehat.

Es krim yang kita buat sama sekali tidak menggunakan santan, susu maupun telur kemudian kacang merah maupun ketan hitam yang dipakai adalah jenis dari kualitas pilihan.Satu lagi hal yang membedakan yaitu es serut yang diginakan mirni dari Green Tea/Matcha yang selalu dikirim langsung dari Jepang.

“Selain Ice Cream,Wafel ada juga makanan sehat yang hanya ada di Ice and bean yaitu Lumpia dan Sung Kue Kukus yang pastinya dimasal dan disajikan untuk hidup yang sehat dan berkwalitas,” tukas dia. #ren

What do you think?

Written by Julliana Elora

Presiden berharap tiga sukses Asian Games 2018

BERITAPAGI – Senin, 7 Mei 2018