in

Jelang Laga Roma vs Monza, Mourinho: Lukaku Tingkatkan Statistik Tim

Mourinho memberi pujian pada penampilan impresif Romelu Lukaku, yang dianggapnya telah mengubah banyak hal bagi tim AS Roma. (Foto: asroma.com)

PADEK.JAWAPOS.COM-Pelatih AS Roma Jose Mourinho memberikan kabar terbaru mengenai kondisi pemainnya jelang pertandingan melawan Monza, di pekan ke-9 Serie A 2023/2024, di Stadion Olimpico pada Minggu sore (22/10/2023).

Dalam konferensi persnya, Mourinho mengonfirmasi bahwa Chris Smalling tidak akan bermain, sementara Diego Llorente kemungkinan besar akan dimainkan setelah menjalani latihan intensif.

Mourinho menyebutkan absennya beberapa pemain kunci, termasuk Renato Sanches, Lorenzo Pellegrini, Marash Kumbulla, dan Tammy Abraham. Paulo Dybala juga mengalami kesulitan fisik.

“Diego akan tersedia. Renato dan Lorenzo tidak akan tampil, begitu pula Kumbulla dan Tammy tentu saja. Tapi saya sangat senang melihat mereka di lapangan, itu membuat saya lebih optimis. Paulo Dybala tidak akan terlibat besok,” katanya.

Pada kesempatan ini Mourinho memberi pujian pada penampilan impresif Romelu Lukaku, yang dianggapnya telah mengubah banyak hal bagi tim AS Roma.

“Lukaku jelas merupakan pemain yang meningkatkan statistik tim. Ketika Anda memiliki pemain seperti dia yang mencetak 20-25 gol dalam satu musim, itu jelas mengubah banyak hal,” katanya.

Mourinho berbicara tentang kemungkinan menggandengnya dengan Andrea Belotti di lini depan. “Lukaku mengubah segalanya. Anda hanya perlu membandingkannya dengan musim lalu ketika Belotti tidak mencetak gol di Serie A dan sekarang sudah mencetak tiga gol,” ungkap Mourinho dengan percaya diri.

Mourinho juga menanggapi komentar kontroversial pelatih Monza, Raffaele Palladino, yang menyebut perilaku Mourinho dan stafnya di pinggir lapangan sebagai ‘memalukan’. Dalam responsnya, Mourinho menjaga sikap profesionalnya dn menyatakan bahwa dia tidak ingin “merendahkan diri ke levelnya.”

Dalam pertandingan melawan Monza, semua mata akan tertuju pada kinerja Roma, terutama setelah mereka meraih tiga kemenangan berturut-turut.

“Kami sendiri berada dalam performa yang baik. Kami telah memenangkan tiga pertandingan terakhir kami. Monza melakukannya dengan baik musim lalu dan mereka mendatangkan pemain bagus. Mereka adalah tim yang luar biasa dan ini akan menjadi pertandingan yang sulit,” jelasnya.

Mourinho menekankan bahwa meskipun masih ada beberapa cedera, timnya dalam kondisi baik dan siap menghadapi Monza yang musim lalu bermain impresif dan melakukan rekrutan pemain-pemain berkualitas.

Ketegangan di lapangan tetap menjadi sorotan utama menjelang pertandingan ini, dengan harapan bahwa Roma akan mempertahankan performa impresif mereka dan melanjutkan tren kemenangan.(*)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Legenda Manchester United dan Inggris, Sir Bobby Charlton Meninggal di Usia 86 Tahun

Kebun dan Pabrik Kelapa Sawit PTPN VI Dinobatkan Berkinerja Terbaik Nasional