BLORA- Kapolres Blora Polda Jawa Tengah AKBP Aan Hardiansyah,SH,MH menginstruksikan kepada seluruh jajarannya untuk intensif melakukan pemantauan ketersediaan bahan pangan serta pemantauan harga menjelang datangnya bulan suci Ramadan tahun 2022.
Hal tersebut disampaikan saat memimpin apel pagi di halaman belakang Mapolres Blora, Senin, (21/03/2022). Hadir dalam apel Wakapolres Kompol Christian Chrisye Lolowang,SH,SIK,MH, Pejabat Utama Polres Blora, Kapolsek Jajaran, serta para Kasi, Kanit, Perwira Staf dan anggota serta PNS Polres Blora.
Kapolres menyampaikan kepada anggota menjelang bulan Ramadan agar selalu menjaga kesehatan, apalagi saat ini masih ada virus Corona. Kemudian untuk antisipasi gangguan Kamtibmas, Kapolres mengajak seluruh jajaran agar meningkatkan patroli saat jam rawan.
“Jelang Ramadan, mobilitas warga akan meningkat. Untuk itu patroli dan penjagaan harus intensif kita lakukan,” ucap Kapolres Blora.
Lebih lanjut AKBP Aan menekankan bahwa hal lain yang tak kalah penting dilakukan adalah pemantauan ketersediaan dan harga pangan di wilayah kabupaten Blora.
“Saya minta kepada seluruh jajaran, lakukan koordinasi dengan TNI dan stake holder terkait guna memantau ketersediaan bahan pangan. Karena pada saat bulan puasa tentunya konsumsi masyarakat akan meningkat,” tandas Kapolres Blora.
The post Jelang Ramadhan, Kapolres Blora Instruksikan Anggota Pantau Ketersediaan Bahan Pangan appeared first on ZONA SATU.