in

Kader Perindo Diminta Sosialisasikan Ahmi Septari

Pilkada Riau

Administrator | Kamis,15 Juni 2017 – 21:41:03 WIB

Dibaca: 267 kali 

PELALAWAN – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) untuk Provinsi Riau sudah di depan mata, bahkan sejumlah Partai Politik (Parpol) sudah membuka pendaftaran dan akan mengumumkan siapa yang akan diusung dalam Pilgubri yang akan digelar pada 27 Juli 2018 mendatang.

Sejumlah pemangku jabatan yang ingin menduduki kursi nomor satu di Provinsi Riau pun sudah mulai mempromosikan diri agar bisa didukung oelh masyarakat. Tidak sampai disitu saja, sejumlah pelaku usaha nampaknya juga siap untuk bertarung memperebutkan amanah dari Negeri Lancang Kuning ini.

Sebut saja Ahli Septari, pemuda energik yang juga Ketua Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Provinsi Riau dikabarkan juga berminat dalam pertarungan kali ini. Bahkan sejumlah DPD Partai Perindo di tingkat Kabupaten ikut mempromosikan majunya putra mantan Gubernur Riau (Saleh Djasit, red) itu.

Ketua DPD Partai Perindo Pelalawan, H. Agustiar mengimbau kepada seluruh kader partai untuk mensosialisikan ketua DPW Ahmi Septari maju untuk Pemilihan Gubernur Riau (Pilgubri) 2018 mendatang.

“Ketua DPW Perindo Provinsi Riau mendapat restu dari pengurus DPP untuk maju dalam Pilgubri. Untuk itu kura mengajak seluruh kader partai Perindo untuk mensosialisasikannya di tengah masyarakat,” ujarnya.

Dengan adanya restu yang telah dikantongi Ketua DPW tersebut, mantan ketua DPRD Pelalawan itu mengatakan, maka secara kelembagaan seluruh kader Perindo harus kompak untuk disosialisasikan. Terlebih tahapan Pilgubri tinggal menunggu bulan.

“Sebelum terjun ke dunia Politik, Ketua DPW ini menjabat sebagai Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Riau, dengan bekal ini, kita yakin Ahmi Septari yang juga putra mantan Gubernur Riau ini bisa membawa Riau ke arah yang lebih maju lagi,” pungkasnya.(Fadhly)


What do you think?

Written by virgo

Anies Akui Cara Orang Minang Berwirausaha

Mariah Carey angkat bicara tentang mantannya yang tersandung korupsi