in

Kapolda Serahkan Piagam Juara Menembak

PEMBERIAN HADIAH: Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa menyerahkan tropy kepada juara menembak, kemarin (5/7).(IST)

Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara yang ke-76 Polda Sumbar menggelar sejumlah perlombaan olahraga, salah satunya adalah menembak yang dibagi dalam tiga kategori.

Kegiatan lomba menembak tersebut telah digelar pada 24 Juni 2022 lalu di Lapangan Tembak Sekolah Kepolisian Negara (SPN) Polda Sumbar.

Adapun tiga kategori dalam kejuaraan menembak tersebut, di antaranya, pejabat utama (PJU), perwira menengah (Pamen) Polda Sumbar dan awak media. Pada kategori PJU Polda Sumbar, Direktur Pembinaan Masyarakat (Dirbinmas), Kombes Johni Soeroto menjadi juara pertama.

Menyusul setelahnya, Kepala Biro Operasi (Karo Ops), Kombes Djadjuli dan Kepala Biro Perencanaan dan Anggaran (Karo Rena), Kombes Dharu Siswanto.

Selanjutnya, kategori Pamen Polda Sumbar, Kasi Fasmat SBST Subdit Regident Ditlantas Polda Sumbar, Kompol Hamidi menempati posisi teratas.

Di bawah Hamidi mengikut Kabag Binkar Biro SDM Polda Sumbar, AKBP Cepi Noval dan terakhir AKBP Asriwardi Chan.

Pada kategori awak media, Jurnalis Portalsumbar.com, Rahmat Fauzi menjadi pemenang dalam lomba tersebut. Selanjutnya, Endi Oktaria dari Metro TV serta yang terakhir, Redaktur Covesia.com, Primadoni.

“Lomba menembak ini diikuti Pejabat Utama (PJU), perwira Polda serta rekan media yang bekerja sama dengan kami,” kata Kabid Humas Polda Sumbar Kombes Stefanus Satake Bayu Setianto.

Selain menggelar lomba menembak, Polda Sumbar juga telah melaksanakan serangkaian kegiatan, seperti vaksinasi Covid-19, sunatan masal, operasi bibir sumbing.

“Itu dilakukan juga di Polda, serta bantuan sosial kepada masyarakat yang membutuhkan,” tukasnya. (rid)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Patriot dan Negarawan, Andre Rosiade: Insya Allah Prabowo Presiden 2024

Demplot NPK Pelangi JOS PKT, Produktivitas Padi Bojonegoro Naik 36 Persen