in

Kesetrum Listrik Saat Renovasi Kantor Keuchik

Selasa, 2 Mei 2017 15:52 WIB

BIREUEN – Lelaki muda Zaini A Latif, warga Desa Uteun Gathom, Peusangan Selatan Bireuen, kemarin, terpaksa diboyong ke IGD RSUD Bireuen, sejenak kesetrum listrik saat memperbaiki kantor Keuchik Utuen Gathom. Sekujur tubuh korban dan bagian kepala mengalami luka serius.

Sekdes Uteun Gathom, Faisal SP didampingi warga lainnya mengatakan,  korban harus menjalani operasi di RSUD Bireuen karena mengalami luka bakar terkena arus listrik. Menyangkut kronologi kejadian, Faisal dan sejumlah warga lainnya mengatakan, saat itu korban sedang berada di atas bangunan kantor keuchik dalam komplek meunasah.

Korban berada di atas kantor keuchik dengan maksud mengecat papan lesplang atap kantor keuchik. Informasinya saat itu ditangan korban ada memegang palu/martil dan ada kabel telanjang. Posisi kabel listik  telanjang berada diatas korban berjarak sekitar 50 cm.

Diluar dugaan  tiba-tiba saja tubuh korban tersengat arus listrik, diduga karena martil dipegang korban menjadi penghantar arus listrik. Sejumlah warga melihat kejadian itu dan korban tersangkut di atas segera diturunkan dan  dibawa ke IGD RSUD Bireuen untuk mendapat pertolongan dan menjalani operasi karena mengalami luka bakar di sekujur tubuhnya. 

Menyikapi musibah tersebut, Sekdes Uteuen Gathom Faisal mengharapkan kepada pihak PLN  dapat memasang pelindung pada kabel listrik yang telanjang di kabel jaringan SUTM terutama di lokasi-lokasi dekat kantor dan bangunan untuk mencegah musibah lainnya.(yus)

What do you think?

Written by virgo

6 Latihan Yang Dapat Mengencangkan Payudara Anda, Mau Coba!

Pemilik lahan Arena Dayung Jakabaring minta proyek dihentikan