Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Dharmasraya beserta anggota mengimbau masyarakat untuk mengambil hikmah di balik perayaan Idul Fitri 1441 H, karena suasana Ramadhan dan lebaran 2020 tidak sama dengan tahun-tahun sebelumnya. Karena terjadinya pandemi Covid-19.
“Masyarakat Dharmasraya diharapkan untuk tidak merayakan hari kemenangan atau hari Raya Idul Fitri 1441 H secara berlebihan. Jangan terlena hingga mengabaikan protokol kesehatan penanganan Covid,” kata Pariyanto, Ketua DPRD Kabupaten Dharmasraya.
Saat ini, katanya rumah kita jadikan mushalla, di mana kegiatan keagamaan seperti Shalat Tarawih, tadarus serta Shalat Idul Fitri dilaksanakan di rumah-rumah. Sehingga kita punya waktu yang cukup panjang dengan keluarga dalam meningkatkan nilai-nilai ibadah atau mendekatkan diri kepada Allah.
“Artinya ada hikmah yang sangat positif dibalik terjadinya penyebaran Covid-19 tersebut, termasuk rasa kepedulian kepada sesama. mereka yang memiliki harta berlebih membantu warga yang kekurangan, sehingga rasa persaudaraan semakin tinggi,” ucap Pariyanto.
Politisi PDI Perjuangan itu menyebutkan segala sesuatu pasti ada hikmahnya, tinggal bagaimana menjalaninya. Salah satu caranya dengan mematuhi protokoler kesehatan.
“Jangan lupa pakai masker saat keluar rumah, jaga jarak, sering cuci tangan baik dengan sabun ataupun pakai handsanitizer serta jangan berkumpul-kumpul,” terangnya.
Selaku ketua DPRD, Pariyanto meminta masyarakat mengubah perilaku, dengan semakin meningkat kebersihan, kepedulian kepada sesama.
“Atas nama pimpinan dan anggota DPRD kami mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 141 Hijriah, mari kita saling memaafkan dan semoga semua selalu sehat, terhindar dari virus Covid-19,” sebut anggota DPRD yang telah dipercaya tiga periode tersebut.
Ia juga meminta masyarakat berdoa dan berusaha agar kondisi ini cepat berakhir, sehingga kembali hidup normal seperti tahun-tahun sebelumnya.
“Untuk itu seluruh stakeholder mati bergandengan tangan dalam menghadapi penyebaran dan penanganan Covid-19,” tegas Pariyanto.
Kalau akan membahas dampak negatif akibat virus Covid-19 tersebut tentu saja sangat berdampak besar bagi seluruh sendi-sendi kehidupan terutama perekonomian.
“Tinggal kini bagaimana kita semua bangkit dari keterpurukan tersebut dan bergandengan tangan mengambil hikmahnya. Khusus kepada seluruh tenaga medis dan paramedis yang sudah bekerja siang dan malam, tanpa kenal waktu sebagai garda terdepan dalam penanganan Covid-19 kita memberikan apresiasi yang sangat tinggi atas semua jasa dan pengorbanan selama ini. Semoga hal tersebut jadi amal ibadah,” harap Pariyanto .(ita)
The post Ketua DPRD Dharmasraya Pariyanto: Ada Hikmah di Balik Lebaran Saat Pandemi Covid-19 appeared first on Padek.co.