KHALISA ESSENTIAL LIGHTENING SKIN CARE
Hai.. Assalamualaikum..
Girls, kamu pernah dengar Khalisa? Iyap, Khalisa yang sukses dengan produk lip care nya, sekarang kembali memberikan warna baru dalam produknya dengan memproduksi lightening skin care yang halal dan natural, yaitu Khalisa Essential Lightening Skin Care.
Khalisa merupakan brand kosmetik dan kecantikan milik Rohto Laboratories Indonesia yang diperkenalkan di tahun 2015. Khalisa sendiri sudah memiliki sertifikasi halal dari MUI, sehingga buat kita-kita yang sangat memperhatikan kehalalan produk yang kita gunakan ga perlu khawatir lagi.
Tanggal 18 Mei 2017 kemarin, aku berkesempatan untuk hadir di acara launching produk Khalisa Essential Lightening Skin Care di The Hook, Senopati, Jakarta Selatan. Acara tersebut dihadiri oleh Mukdaya Massidy, Presiden Direktur Rohto Laboratories Indonesia, Arlien Panambang, Product and Brand Manager PT. Rohto Laboratories Indonesia, dr Yunira Safitri Sp.KK, pakar kesehatan kulit dan kecantikan, dan Anisa Rahma, Brand Ambassador Khalisa.
Bapak Mukdaya Massidy |
Saat di awal acara, Bapak Mukdaya Massidy menjelaskan bahwa Khalisa berkomitmen untuk menawarkan produk yang tidak hanya halal, tapi juga natural. Beliau mengatakan bahwa , ” Khalisa Essential Lightening menggunakan formulasi yang halal, dan hanya bahan-bahan natural, bebas dari paraben, dan alkohol, sehingga nyaman untuk kulit sensitif sekalipun.”.
Pada Acara launching Khalisa Essential Lightening Skin Care, dr Yunira Safitri Sp.KK menjelaskan tentang seperti apa kulit kusam itu sebenarnya dan bagaimana solusi untuk mengatasi kekusaman kulit.
drYunira Safitri Sp.KK |
Menurut dr Yunira Safitri Sp.KK, kulit kusam merupakan kondisi dimana kulit kering atau sangat berminyak, terdapat flek, sehingga itu lah yang menyebabkan kulit terlihat lebih gelap. Kulit kusam itu sendiri memiliki banyak faktor penyebab, antara lain, faktor genetik, gaya hidup, dan lingkungan.
dr Yunira Safitri Sp.KK memberikan tips bagaimana caranya mengatasi kulit kusam, yaitu :
1. Menjalani pola hidup yang sehat
2. Hindari paparan sinar matahari langsung, terutama pada jam-jam tertentu (gunakan krim SPF disiang hari)
3. Pilih produk perawatan kulit yang tepat
Maksud dari memilih produk perawatan kulit yang tepat, yaitu back to nature skin care , hindari kosmetik-kosmetik yang mengandung bahan-bahan berbahaya , seperti merkuri, hidrokuinon, asam retinoat (turunan vitamin A), pewarna, paraben, dan alkohol. Dampak negatif dari menggunakan kosmetik dengan bahan-bahan berbahaya itu tidak langsung terlihat secara instan, tapi akan terlihat pada tahun-tahun berikutnya. Misalnya, kulit menghitam (akibat hidrokuinon), eksim iritasi (karena asam retinoat), dan perubahan warna pada kulit. Karena akibat itulah, dr Yunira Safitri Sp.KK sangat menganjurkan untuk menggunakan skin care yang natural.
Kemudian, Ibu Arlien Panambang, memberikan informasi secara detail tentang Khalisa Essential Lightening Skin Care. Khalisa Essential Lightening Skin Care merupakan produk perawatan wajah yang halal dan menggunakan natural whitening active untuk menjaga kelembutan, kelembaban, dan mencerahkan wajah.
Kandungan utama dari Khalisa Essential Lightening Skin Care adalah ekstrak bunga water lily yang terbukti memiliki banyak khasiat, diantaranya menghambat proses pembentukan melanin pada kulit, membantu proses detoksifikasi kulit, menenangkan kulit dari iritasi sehingga aman untuk kulit sensitif dan mencerahkan wajah. Selain itu, pada Khalisa Essential Lightening Skin Care juga mengandung zat Alpha Arbutin dari ekstrak Bearberry yang terkenal sangat ampuh untuk mencerahkan kulit.
Khalisa Essential Lightening Skin Care terdiri dari tiga rangkaian produk, yaitu :
1. Khalisa Essential Lightening Skin Care Facial Wash
harga : Rp17.000-20.000
Facial wash dari Khalisa Essential Lightening Skin Care mampu mengangkat berbagai kotoran yang menempel di kulit wajah akibat polusi dan keringat serta membersihkannya agar kulit tampak lebih cerah berkat kandungan double whitening active, water lily flower extract dan alpha arbutin. Dengan mild base yang relatif tidak menyebabkan kulit wajah kering, busanya membuat wajah terasa bersih dan segar setelah beraktifitas seharian.
2. Khalisa Essential Lightening Skin Care Day Cream
harga : Rp 40.000
Dilengkapi dengan SPF 25 dan bahan alami double whitening active nya, Khalisa Essential Lightening Skin Care Day Cream secara efektif melembabkan, melindungi kulit dari bahaya sinar UV, serta membuatnya tampak lebih cerah. Produk ini juga menjaga kemurnian kulit wajah dan mencegah gejalap penuaan dini.
3. Khalisa Essential Lightening Skin Care Night Cream
harga : Rp49.000- Rp50.000
Khalisa Essential Lightening Skin Care Night Cream khusus digunakan saat malam hari sebelum tidur. Bekerja optimal untuk mengembalikan kemurnian kulit saat sedang beristirahat. Bahan double whitening active water lily flower extract dan alpha arbutin yang terkandung didalamnya secara aktif mencerahkan kulit tanpa efek samping.
Rangkaian Khalisa Essential Lightening Skin Care ini aman digunakan untuk semua jenis kulit.
Anisa Rahma, selaku Brand Ambassador dari Khalisa sharing tentang bagaimana cara Anisa untuk menjaga kesehatan kulit. Seperti yang kita ketahui, Anisa memiliki banyak kegiatan, baik pekerjaannya sebagai public figure, maupun kegiatan akademiknya. Eks anggota Cherrybelle ini mengaku sering begadang, terlebih sekarang ini Anisa sedang berusaha menyelesaikan tugas akhir. Karena itu, menurut Anisa banyak minum air putih dan menggunakan skin care yang tepat untuk kulit.
Anisa Rahma |
Menurut Anisa, perempuan Indonesia sekarang sudah menganut prinsip Skin First, Makeup Later, yaitu lebih mementingkan kesehatan kulit wajah karena apapun produk makeup yang digunakan tidak akan maksimal apabila “kanvas”nya tidak terawat.
Diacara tersebut, kita juga berkesempatan untuk skin check. Jadi kita bisa lihat bagaiaman kondisi wajah kita, dari segi kondisi pori-pori, flek, dan paparan UV.
Dari hasil skin check, diketahui kulit aku alhamdulillah dalam kondisi baik, ada pori-pori besar, di area alis, karena waktu itu sempat cukur alis. LOL. Terus, flek hitam ada di area alis, aku curiga itu yang ke-detect adalah tahi lalat aku dialis. LOL. Terakhir, kulit wajah yang terpapar UV terdapat diarea hidung, kata petugas skin check kemungkinan aku ga rata mengaplikasikan sun screen pada area hidung. Mungkin juga sih, karena hidung memang suka buru-buru aku aplikasikan sun screen nya.
hasil skin check |
Produk rangkaian Khalisa Essential Lightening Skin Care sudah bisa dibeli di supermarket terdekat seperti Giant dan Lottemart. Pas banget kan girls, menjelang bulan Ramadhan ini, kita sudah punya skin care yang halal dan natural.
Terimakasih Rohto Laboratories Indonesia yang memberikan kesempatan buat aku untuk hadir langsung di acara Launching Khalisa Essential Lightening Skin Care. Segitu dulu yang bisa aku share tentang Khalisa Essential Lightening Skin Care, mudah-mudahan bermanfaat ya girls.
[sponsored]
Rohto Laboratories Indonesia
find me on:
email : ayarosidi@gmail.com