in

Kompleks Puri Berlindo Jadi Percontohan Kawasan Aman Covid

Warganya kompak dan serius menangani covid-19, membuat Kompleks Puri Berlindo Sumber Mas, didapuk sebagai “Nagari Tageh Rumah Gadang”. Kawasan percontohan aman covid-19 di Kubu Dalam Parak Karakah, Kecamatan Padang Timur itu diinisiasi oleh Kapolda Sumbar dan Pemko Padang.

Nagari Tageh Rumah Gadang, berarti kawasan tangguh yang berada di ranah Minang. Dalam peresmiannya Kamis 25 Juni 2020, Wakil Gubernur mengapresiasi Polda Sumbar dan Pemko Padang beserta jajarannya karena telah menciptakan nagari percontohan aman covid.

Wagub memaparkan bahwa di Kompleks Puri Berlindo itu menyediakan tempat isolasi, dan dapur umum bagi warganya yang positif covid-19. Kelebihan lainnya juga dilengkapi fasilitas keamanan, sosial ekonomi dengan hadirnya banyak home industry, kesehatan dan fasilitas informasi.

“Suatu model nagari yang harus dicontoh untuk membuat Nagari Tageh di Kabupaten/Kota yang lain,” ucap Wagub.

Kapolda Sumbar Toni Hermanto kepada awak media menjelaskan, terbentuknya Nagari Tageh ini sesuai Instruksi Presiden serta menjawab isu-isu Covid, terutama isu-isu keamanan.

Ini terwujud melalui kerjasama Forkompinda, Kapolres, Babinkamtibmas dibentuklah Nagari Tangguh. Rencananya ke depan akan ada 36 daerah di Sumatera Barat yang jadi kawasan percontohan.

Turut hadir Walikota dan Wakil Walikota Padang, Danrem 0312 Wirabraja, Kapolresta, Camat Padang Timur, Kapolsek Padang Timur, Babinkamtibmas, DIinas Kesehatan, Media cetak dan elektronik. (MMC DiskominfoSB)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Tips serta Review Sewa Apartemen Jakarta Yang Wajib Kamu Tahu!

Pilkada 9 Desember, Pemilih 500 Orang Per TPS