in

Korban Kebakaran di Prada Banda Aceh Terima Bantuan Masa Panik

Ketua DPRK dan Walikota Banda Aceh menyerahkan bantuan masa panik untuk korban kebakaran (Foto: aceHTrend/FCS)

ACEHTREND.CO, Banda Aceh – Ketua DPRK Banda Aceh Arif Fadillah bersama Walikota Banda Aceh Aminullah Usman memberikan bantuan masa panik untuk tiga kepala keluarga (KK) korban kebakaran di Lorong Kelapa, Jalan Prada Utama, Gampong Lamgugob, Kecamatan Syiah Kuala, Banda Aceh.

Kedatangan kedua pemimpin Kota Banda Aceh ke lokasi kebakaran pada Selasa (27/2/2018) tersebut disambut langsung oleh korban kebakaran yang didampingi oleh Muspika Kecamatan Syiah Kuala, dan Geuchik Gampong Lamgugob Syauqi A Majid.

Arif Fadillah menyampaikan turut berduka dan turut merasakan kesedihan yang mendalam dengan musibah tersebut. Menurut Arif, musibah ini harus diambil hikmahnya, karena ada tiga hal yang tidak dapat diduga datang pada manusia yaitu langkah rejeki, jodoh dan musibah atau maut. Menurut Arif tidak ada satupun manusia yang mampu mengetahui rahasia -rahasia tersebut.

“Untuk itu kedepan saya berharap pihak terkait baik kami di DPRK dan Pemko Banda Aceh melalui Pak Walikota bisa membantu memberikan bantuan sewa rumah untuk satu tahun ke depan kepada korban, atau kita bantu dengan cara lain yang penting semua korban bisa terbantu,” ujar Arif Fadillah didampingi anggota DPRK dari Fraksi Demokrat Aiyub Bukhari.

Menurut Arif, rumah dan sandang sangat penting selain pangan. “Saya melihat ada pakaian seragam merah putih, artinya keluarga dari korban ini ada yang masih usia sekolah jadi ini harus mendapat perhatian penuh dari kita,” ujar pria yang juga Ketua DPC Demokrat Kota Banda Aceh tersebut.

Pada kesempatan yang sama Walikota Banda Aceh menyampaikan bantuan masa panik ini bisa membantu para korban untuk beberapa waktu kedepan.

“Tadi malam kami mendengar musibah ini, langsung saya instruksikan kepada Dinas Sosial dan pihak terkait untuk menangani secepatnya, namun saya mohon maaf baru siang ini saya sama pak Arif Fadillah bisa mengunjungi bapak dan ibu semuanya,” ujar Aminullah.

Bantuan masa panik yang terima warga antara lain kebutuhan pokok, seperti pakaian, sembako, perlengkapan shalat, peralatan dapur hingga kebutuhan bayi dan perlengkapan sekolah.

Sementara itu Geuchik Lamgugob Syauqi A Majid mengharapkan agar pemko dan DPRK Banda Aceh bisa membantu pembangunan kembali rumah para korban musibah kebakaran.

“Korban yang mengalami musibah ini merupakan warga kurang mampu, untuk itu kami mengharapkan kepada bapak walikota dan ketua DPRK Banda Aceh untuk bisa membangun rumah yang baru, baik melalui rumah Dhuafa atau dari sumber dana lainnya,” ujar Geuchik Syauqi.[]

Komentar

What do you think?

Written by Julliana Elora

BNPB Berikan Penghargaan di Rakernas Penanggulangan Bencana 2018

MaTA Sebut Elit Aceh Kekanak-kanakan dalam Pembahasan R-APBA