in

Lomba Kampung Termeriah, Wali Nagari Aia Manggih Selatan Ajak Warga Kibarkan Ini…

Di Nagari Aia Manggih Selatan digelar lomba kampung termeriah. Masyarakat diminta menghias kampungnya masing-masing, seperti pembuatan gapura, pemasangan umbul-umbul, marawa, dan membuat dasa wisma.

PADEK.JAWAPOS.COM–Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia tahun 2023 harus meriah. Wali Nagari Aia Manggih Selatan, Kecamatan Lubuk Sikaping, bersama masyarakat menggelar berbagai kegiatan.

“Dari berbagai kegiatan yang dilaksanakan tersebut, yang paling terpenting adalah memasang bendera merah putih di depan rumah masing-masing hingga 31 Agustus 2023. Hal ini sengaja kita imbau kepada seluruh lapisan masyarakat setempat. Pengibaran bendera tersebut menjadi simbol bahwa masyarakat berpartisipasi dalam perayaan kemerdekaan ini,” ungkap Wali Nagari Aia Manggih Selatan, Herizon, Jumat (11/8/2023).

Di Nagari Aia Manggih Selatan digelar lomba kampung termeriah. Masyarakat diminta menghias kampungnya masing-masing, seperti pembuatan gapura, pemasangan umbul-umbul, marawa, dan membuat dasa wisma.

Pemenang Kampung Termeriah nantinya mewakili Nagari Aia Manggih Selatan pada Penilaian Kampung Termeriah Tingkat Kecamatan Lubuk Sikaping yang akan dinilai oleh Tim Juri Kecamatan pada tanggal 13 s/d 16 Agustus mendatang.

“Dalam hal ini, kita mengajak masyarakat untuk mengeluarkan ide-ide kreatif untuk menghias kampung mereka semeriah mungkin. Kita juga melakukan penilaian terhadap kampung yang paling meriah nantinya,” ucap Herizon.

Di samping itu, dia juga menggandeng organisasi Karang Taruna Nagari dan Lembaga Nagari setempat untuk mempersembahkan Indonesia Merdeka Festival.

“Kita juga menggelar perlombaan anak-anak dan pertunjukan seni nagari, di antaranya penampilan tari, solo song, balap karung, tebak kata, estafet tepung, dan lain sebagainya,” katanya.

Pada puncak peringatan kemerdekaan indonesia yang digelar Aia Manggih Selatan ini, pihak nagari bakal menggelar turnamen bola voli gembira pada Selasa 15 Agustus 2023, yang pesertanya dari Forkopimca dan Nagari se-Lubuk Sikaping. Turnamen digelar di lapangan voli kamboja Nagari Aia Manggih Selatan.

Sementara itu, Ketua Bamus Nagari Aia Manggih Selatan, Ade Suryadi didampingi Wakilnya, Ferisa Putra menyampaikan bahwa aneka lomba itu dilaksanakan bertujuan agar masyarakat selalu mengenang jasa para lahlawan yang telah memperjuang kemerdekaan RI.

“Menyalurkan aspirasi dan ide-ide kreatifas masyarakat, menumbuhkan rasa kepedulian terhadap lingkungan dan menumbuhkan semangat gotong royong di tingkat Nagari,” katanya.

Menurutnya, pembinaan yang dilakukan oleh Camat Lubuk Sikaping, Kapolsek Lubuk Sikaping, Danramil, Bhabinkamtibmas dan Babinsa serta Wali nagari untuk menciptakan rasa aman, tenteram, kepedulian, kebersihan serta semangat gotong royong tidak hilang di tengah-tengah masyarakat Nagari dan bentuk salah satu memperingati jasa jasa para pahlawan dalam membela NKRI. (*)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Diprakarsai Sucofindo, PT Semen Padang Sukses Borong 5 Penghargaan Ensia 2023

3 dari 10 Balita Dharmasraya Alami Masalah Gizi Kronis. Angka Stunting Mengkhawatirkan