in

Lounching Logo Asiatur Umroh, PT Asia Andalas Wisata Kantongi Izin PPIU Kemenag RI

PT Asia Andalas Wisata/Asiatur Umroh kantongi Izin PPIU, Kementerian Agama, No 24032200531280003 tanggal 28 Oktober 2023.

PADEK.CO–PT Asia Andalas Wisata akhirnya mendapatkan Izin PPIU (Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umroh). Di bawah bendera Asiatur Umroh pimpinan Risbon Antoni SPd, Kementerian Agama menerbitkan akreditasi SK Izin PPIU PT Asia Andalas Wisata No 24032200531280003 tanggal 28 Oktober 2023.

Alhamdulillah, lama dinanti-nantikan akhirnya PT Asia Andalas Wisata (Asiatur Umroh) telah memiliki izin dari Kemenag RI sebagai Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umrah (PPIU),” ujar Direktur PT Asia Andalas Wisata, Risbon Antoni, saat acara soft lounching izin PPIU dan logo baru Asiatur Umroh, Minggu (26/11/2023), di Kawana Padang.

Selama ini untuk keberangkatan umroh, kata Risbon, kita berada dalam bendera Asia Minitor. “Dan sekaligus hari ini, kita juga lounching logo Asiatur Umroh dengan ikon Kakbah,” ujarnya.

Risbon menyatakan, pelayanan ibadah umroh yang telah dilakukan Asiatur selama ini berjalan baik. Keberangkatan dan kepulangan dilengkapi perlindungan selama 1 tahun sejak jemaah mendaftar. Proteksi risiko ini kerja sama dengan asuransi Jasaraharja Putera sebesar Rp25 juta.

“Ditambah lagi dengan proteksi oleh Takaful selama perjalanan sesuai jadwal. Misalnya ada jemaah yang meninggal atau sakit saat di Tanah Suci. Dan halangan keberangkatan pun bisa digantikan oleh ahli waris yang didaftarkan,” ujar Risbon kepada wartawan.

Hadir saat kegiatan lounching ini Ketua PKP RI Sumbar Hadi Mulyadi, Kakan Kemenag Padang Edy Oktaviandi, pengurus Koperasi Pegawai Negeri (KPN) se-Sumatera Barat.

Asiatur Umroh memberikan apresiasi piagam dan hadiah Rp10 juta untuk beberapa KPN terbanyak memberangkatkan umroh anggotanya.

“Hadiah senilai Rp10 juta ini dalam bentuk diskon biaya umroh masing-masing Rp1 juta untuk 10 anggota KPN penerima,” jelas Risbon Antoni yang 26 November ini genap berusia 56 tahun.

Ditanya wartawan agar kaum muslim tidak gagal berangkat umroh, Risbon menyebut dua kiat. Pertama agar mencek izin travel umroh di website Kemenag RI.

“Kedua, bisa dengan mencari testimoni pada kerabat dan sahabat yang telah kembali dari ibadah umroh,” ujarnya memberi advice. (hsn)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Imbas Sosmed, Pondok Pesantren MTI Batang Kabung Gelar Deklarasi Kebangsaan

Nevi Minta Upaya Konkret Atasi Kredit Macet UMKM Terdampak Gempa dan Pandemi