in

Magis Ahsan/Hendra pada Poin-poin Kritis

PROHABA.CO, JAKARTA – Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, sukses melaju ke partai puncak BWF World Tour Finals 2022.

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil meraih kemenangan secara dramatis pada pertandingan semifinal BWF World Tour Finals 2022.

Ahsan/Hendra mendapatkan pertarungan sengit tatkala ditantang wakil Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi. Ahsan/Hendra bahkan harus kalah dulu pada gim kesatu sebelum bangkit pada dua gim selanjutnya.

Bertanding di Nimibutr Arena, Bangkok, Thailand, Sabtu (10/12/2022) Ahsan/Hendra menang lewat skor 17-21, 21-13, 21-19.

Baca juga: Srikandi Indonesia Juara Batc 2022, Gregoria cs Sukses Ukir Sejarah Baru di Dunia Bulutangkis

Baca juga: Setelah Subuh Jangan Tidur! Bahaya Untuk Kesehatan Kata dr Zaidul Akbar, Ini Efeknya

Baca juga: Kronologi Rumah Wali Kota Blitar Dimasuki Perampok, Uang Rp 400 Juta Raib

Duel sengit tercipta pada gim pamungkas ketika kedua pasangan saling berbalas angka hingga pertengahan gim ketiga.

Ahsan/Hendra bahkan sempat tertinggal 8-11 pada interval gim ketiga. 

Namun, pasangan berjulukan The Daddies itu mampu bangkit hingga balik memimpin lewat skor 16-13. Sayang Ong/Teo masih mampu menyamakan saat poin-poin krusial 19-19.

Meski begitu, ketenangan dan pengalaman yang dimiliki Ahsan/Hendra mampu merebut dua poin selanjutnya untuk membuka asa mewujudkan All Indonesian Final.

(kompas.com)

Baca juga: Tim Bulutangkis Putra Indonesia Gagal Juara BATC 2022 Usai Dibantai Malaysia 0-3

Baca juga: Nia Ramadhani Merasa Bisa Lebih Dekat Dengan Anak-Anaknya Saat Melakukan Rehabilitasi

Baca juga: Kesha Ratuliu Hamil Anak Keduanya, Alhamdulillah Tak Ngidam Aneh-Aneh

What do you think?

Written by Julliana Elora

KPK panggil anggota DPR RI Muhammad Kadafi terkait kasus Unila

Setelah Subuh Jangan Tidur! Bahaya Untuk Kesehatan Kata dr Zaidul Akbar, Ini Efeknya