Pengusaha muda Sumbar Erick Hariyona menyatakan siap maju menjadi calon bupati di Pilkada Pasaman Barat (Pasbar) 2020.
Ia berharap bisa menjadi calon pemimpin yang membawa optimisme serta perubahan dalam pengelolaan ekonomi dan pembangunan sehingga pesat kemajuannya serta layanan publik yang mengadopsi teknologi.
Apalagi Pasbar memiliki potensi sumber daya bidang perkebunan, pertanian, perdagangan serta kelautan dan perikanan yang terbilang besar di Sumbar.
“Saya maju bukan sebagai bakal calon, tapi langsung calon Bupati Pasbar. Sebab peluang menjadi calon sangat terbuka bagi saya,” tegasnya kepada wartawan, akhir pekan lalu di Padang.
Keikutsertaan putra sulung pasangan Hariadi dan Emma Yohanna ini, merupakan ikhtiar membangun kampung halamannya Pasbar ke arah lebih baik lagi ke depan.
Bakat politik dan kesuksesannya dalam berusaha memang menurun dari kedua orangtuanya. Namun, dalam menempuhnya Erick menjalaninya secara mandiri. Jauh dari bayang-bayang orangtua.
Buktinya, saat ini Erick dipercaya sebagai Bendahara Partai Golkar Sumbar dan Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumbar serta punya banyak jaringan bisnis.
Keputusan maju di Pilkada Pasbar 2020, menurut Erick dengan pertimbangan untuk mengembangkan potensi daerah Pasbar yang membutuhkan sentuhan tangan profesional dan berjiwa entrepreneur serta layanan publik yang lebih maju.
“Sebagai pengusaha saya tertantang mendedikasikan waktu dan pikiran untuk pengembangan potensi kampung halaman saya, Pasbar di masa depan. Dalam penglihatan saya, pengelolaannya masih belum optimal. Dengan semangat kebersamaan dan gotong-royong semua pihak, saya optimistis Pasbar bisa maju pesat,” ungkapnya.
Erick menginginkan Pasbar ke depan tumbuh menjadi daerah yang berkembang melalui program diversifikasi produk perkebunan, sehingga memberikan nilai tambah kepada daerah.
“Saya optimistis dapat melakukan itu bersama para investor perkebunan dan pertanian di Pasbar. Asalkan skema yang dibuat relevan dengan indikator ekonomi dan bisnis,” jelas tokoh muda yang murah senyum dan low profil ini.
Erick yakin akan konsep percepatan pembangunan Pasbar karena dirinya memahami skenario pembangunan infrastruktur dan ekonomi, selain juga didukung oleh relasinya yang kuat di sektor pemerintahan dan swasta nasional di Jakarta.
Walaupun usianya masih 38 tahun, mantan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Sumbar ini sudah malang melintang di bidang usaha jasa konstruksi, pengadaan, entertain dan bidang pendidikan, mulai di Sumbar sampai ke tingkat nasional.
Sebagai wirausaha muda, kiprah Erick Hariyona tak asing lagi bagi masyarakat ranah Minang. Apalagi bagi kalangan milenial atau kaum muda.
Di samping berwirausaha dan tergabung dalam Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi), lelaki kelahiran Padang 23 Oktober 1982 ini juga dikenal sebagai aktivis organisasi kepemudaan yang dekat kaum pemuda.
Ia menamatkan pendidikan terakhir Jurusan Administrasi Bisnis di salah satu perguruan tinggi Kuala Lumpur, Malaysia. Pendidikan SLTA, SLTP dan SD, dilaluinya di Kota Padang.
Dalam organisasi kepemudaan, Erick dinilai berhasil memperkuat kader di setiap kabupaten dan kota di Sumbar. Selaras dengan program utamanya, yaitu memberdayakan setiap kader sesuai motto Pemuda Pancasila.
“Alhamdulilah, konsolidasi dan kepengurusan terbentuk sampai ke tingkat kabupaten/kota bahkan kecamatan. Dan sudah jalan aneka program yang bermanfaat untuk masyarakat, termasuk bidang sosial, seperti membantu masyarakat korban bencana alam dan terdampak ekonominya akibat Covid-19,” ujar Erick.
Masih terkait kepemimpinan dalam organisasi kemasyarakatan (ormas), Erick Hariyona juga dipercaya sebagai Ketua Masyarakat Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR). Pengukuhannya sebagai ketua dilakukan Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP MKGR.(rel/ehc)
The post Mengabdi di Kampung Halaman, Erick Optimistis Bawa Pasbar Maju Pesat appeared first on Padek.co.