London (ANTARA News) – Manajer Manchester United Jose Mourinho ingin bertahan di Old Trafford untuk 15 tahun mendatang namun mengakui tekanan-tekanan melatih di level tertinggi menyulitkan terwujudnya pengabdian dalam jangka waktu lama.
Mourinho, yang sebelumnya sudah pernah memenangi gelar liga di Portugal, Spanyol, Italia, dan Inggris belum pernah melatih lebih dari tiga musim di klub-klub sebelumnya.
“Saya siap untuk hal ini,” kata Mourinho, mengenai awal musim keduanya di Old Trafford, kepada ESPN. “Saya siap untuk 15 (tahun) mendatang, saya akan katakan. Di sini? Ya, mengapa tidak?”
“Saya harus mengakui bahwa itu sangat sulit karena tekanan di sekitar pekerjaan kami, semua orang memberikan tekanan terhadap para manajer… Namun dalam realitasnya hanya satu yang dapat menang dan setiap tahun ini menjadi semakin sulit.”
“Dalam visi saya, pekerjaan saya lebih dari apa yang saya lakukan di lapangan dan hasil-hasil yang didapat tim saya pada akhir pekan.”
Pria Portugal itu sebelumnya pernah mengekspresikan niatnya untuk bertahan di Stamford Bridge untuk lebih dari sepuluh tahun pada masa kerja keduanya di Chelsea, namun dipecat hanya beberapa bulan setelah memimpin tim itu meraih gelar liga pada 2015.
Mourinho mengatakan stabilitas jangka panjang dapat menghadirkan banyak manfaat kepada klub ketika ia berharap dapat meniru Alex Ferguson, yang memimpin United meraih 13 gelar Liga Inggris dan dua trofi Liga Champions sepanjang 26 tahun masa kerjanya.
“Klub ini, selama bertahun-tahun, adalah Sir Alex,” tambah Mourinho. “Orang-orang terbiasa dengan hal itu, orang-orang memahami konsekuensi-konsekuensi hebat stabilitas itu.”
“Setelah David (Moyes) dan Tuan (Louis) Van Gaal, saya datang ke tahun kedua saya dan mudah-mudahan saya dapat bertahan dan memberikan stabilitas yang diinginkan klub.”
Mencermati kekuatan skuadnya, United telah menambah penyerang Romelu Lukaku dari Everton dan bek Benfica Victor Lindelof pada bursa transfer, namun Mourinho yakin masih ada ruang untuk lebih banyak akuisisi di bursa kali ini.
Media Inggris terus mengait-ngaitkan klub dengan perekrutan pemain sayap Inter Milan Ivan Perisic, gelandang Chelsea Nemanja Matic, dan pemain Tottenham Hotspur Eric Dier, di mana Mourinho berharap setidaknya salah satu pemain incarannya akan berhasil didatangkan.
“Kami memikirkan empat pemain untuk memperkuat skuad kami, namun benar-benar sulit untuk melakukannya,” tambahnya. “Jika kami memiliki yang ketiga dan melupakan yang keempat, saya akan cukup senang dengan hal itu karena saya tahu ini sulit.”
United, yang menyelesaikan musim lalu dengan finis di peringkat keenam di liga, akan menjamu West Ham United pada pertandingan pertama yang berlangsung pada 13 Agustus. Demikian laporan Reuters.
(Uu.H-RF/I015)
Editor: Tasrief Tarmizi
COPYRIGHT © ANTARA 2017