in

Penjual Sabu Rumahan Digulung Tim Mata Elang

PARIAMAN, METRO
Tim Mata Elang Satresnarkoba Polres Pariaman menangkap seorang pengedar narkoba yang sudah menjadi target operasi (TO) di kediamannya di Korong Tabaka, Nagari Sikucur Timur, Kecamatan V Kampung Dalam, Minggu (24/1) sore.

Ketika ditangkap, awalnya pelaku berinisial M (45) mengelak dan membantah tuduhan petugas kalau ia memiliki sabu. Namun, setelah dilakukan penggeledahan, pelaku pun akhirnya tertunduk lesu, karena petugas menemukan sembilan paket sabu siap edar.

Usai menemukan barang bukti tersebut, pelaku kemudian dilakukan interogasi hingga pelaku mengakui kalau sabu yang ditemukan itu merupakan miliknya yang akan dijual kepada pelanggan. Saat itu juga, pelaku bersama barang bukti langsung dibawa ke Mapolres Pariaman.

Kapolres Pariaman AKBP Deny Rendra Laksmana melalui Kasubbag Humas Polres Pariaman AKP Syafrudin mengatakan, penangkapan berawal dari laporan masyarakat bahwa di rumah pelaku M sering dijadikan sebagai tempat jual beli narkoba jenis sabu.

Mendapatkan informasi tersebut tim opsnal langsung bergerak ke lapangan untuk memastikan laporan masyarakat tersebut. Setelah melakukan pengintaian terhadap aktivitas pelaku, tim melihat pelaku sedang berada didalam rumah dan langsung mendatangi pelaku dan mengamankannya.

“Setelah itu tim melakukan penggeledahan di dalam rumah dan ditemukan berupa plastik klip bening yang diduga sabu di dalam kamar pelaku dan beberapa barang bukti lainnya,” ujarnya.

Ia mengatakan, saat penggeledahan juga di saksikan oleh Kapolsek Kampung Dalam dan Camat V Koto Kampung Dalam. Selanjutnya pelaku dan barang bukti dibawa dan diamankan ke Mapolres Pariaman untuk pengusutan lebih lanjut.

“Sementara barang bukti (BB) yang diamankan dari pelaku yaitu satu buah plastik bening ukuran sedang berisi sabu, delapan buah plastik bening ukuran kecil berisi sabu,1 unit alat hisap bong dan kaca pirex serta 1 timbangan digital dan uang senilai Rp 650 ribu,” pungkasnya. (z)

What do you think?

Written by virgo

Presiden RI Resmikan Ruas Tol Kayu Agung-Palembang

Menkes: Disiplin Protokol Kesehatan serta Testing, Tracing, dan Isolasi Kunci Tekan Penularan COVID-19