in

Petenis Spanyol dominasi semifinal WTA Finals

Jakarta (ANTARA) – Juara Grand Slam dua kali Garbine Muguruza mengamankan tempat di semifinal WTA Finals dengan kemenangan 6-4 6-4 atas Anett Kontaveit yang mengakhiri 12 kemenangan beruntun petenis Estonia itu, sekaligus menandai dominasi petenis Spanyol.

Kemenangan Muguruza dalam kontes penyisihan grup sistem round-robin pada turnamen akhir musim yang diikuti delapan petenis putri terbaik di Guadalajara, Meksiko, itu membuat Karolina Pliskova tersingkir di fase sistem gugur tersebut.

Mantan petenis nomor satu dunia Pliskova berjuang untuk meraih kemenangan 0-6 6-4 6-4 atas sesama pemain Ceko Barbora Krejcikova, namun usahanya itu belum cukup untuk membuatnya lolos dari babak penyisihan grup.

Muguruza akan menghadapi sesama petenis Spanyol Paula Badosa pada Selasa waktu setempat atau Rabu WIB.

“Sungguh menakjubkan ada empat pemain yang tersisa dan dua di antaranya adalah orang Spanyol. Maksud saya, itu menunjukkan bahwa Spanyol memiliki tingkat tenis yang hebat dan sekolah yang hebat. Ini akan menjadi pertandingan yang menyenangkan,” kata Muguruza dikutip dari AFP, Senin.

Baca juga: Pliskova singkirkan Krejcikova dari WTA Finals 2021 
Baca juga: Badosa maju ke semifinal WTA Finals, Sabalenka pupuskan asa Swiatek 

Kontaveit sudah memastikan tempat di semifinal setelah memenangi dua pertandingan pertamanya untuk memperpanjang kemenangan beruntun WTA setelah gelar di Moskow dan Cluj-Napoca.

Namun, pertandingan tersebut adalah hidup mati bagi Muguruza setelah kemenangan Pliskova pada pertandingan sebelumnya. Petenis Spanyol itu melepaskan tembakan, mematahkan Kontaveit di gim pembuka.

Muguruza menyelamatkan tiga break point yang dihadapinya. Dia juga memanfaatkan perjuangan forehand Kontaveit, mengambil set pertama dengan dua kesalahan forehand dari petenis Estonia itu.

Melakukan servis pada kedudukan 5-4 di set kedua, dia merebut pertandingan setelah satu jam 27 menit untuk finis di urutan kedua dalam grup di belakang Kontaveit.

Kemenangan Muguruza tersebut mengakhiri harapan Pliskova yang mengalahkan juara bertahan French Open Krejcikova pada pertandingan sebelumnya. 

Baca juga: Kontaveit singkirkan Pliskova, pastikan tiket semifinal WTA Finals 
Baca juga: Badosa kejutkan unggulan teratas Sabalenka di WTA Finals 
Baca juga: Pliskova awali WTA Finals dengan kemenangan atas Muguruza 

 

Pewarta: Arindra Meodia
Editor: Rr. Cornea Khairany
COPYRIGHT © ANTARA 2021

What do you think?

Written by Julliana Elora

Djokovic angkat trofi gelar petenis nomor satu dunia ATP akhir tahun

China bungkam terkait hilangnya bintang tenis Peng Shuai setelah ungkap kasus pelecehan seksual