in

Salmon Platter yang Gurih dan Menyehatkan

Pecinta seafood, pasti tidak akan melewatkan kesempatan untuk menikmati salah satu ikan yang terkenal enak dagingnya, tinggi kandungan gizinya serta berkelas. Apalagi kalau bukan ikan Salmon yang memiliki daging cukup banyak sehingga bisa diolah menjadi berbagai macam menu dengan citarasa spesial.

Ikan Salmon memang unik, ikan ini menetas di hulu sungai dan besar di laut lepas. Sehingga saat dimana ikan ini akan bertelur menjadi suatu fenomena yang begitu menawan. Ribuan ikan berenang dari laut melawan arus sungai yang jernih, menuju hulu. Setelah bertelur di hulu mereka mati atau menjadi santapan beruang yang menunggu di sana.

Ikan ini hanya dapat ditemui di kawasan Samudera Atlantik dan Pasifik, baik ditangkap di alam liar maupun dibudidayakan. Ikan Salmon dijual dalam bentuk daging ikan segar, dibekukan ataupun kalengan. Semuanya memiliki jaminan kesegaran dan kesehatan.

Salmon sudah dikenal lama sebagai ikan yang kaya akan vitamin dan mineral. Beberapa mineral yang ada dalam ikan tersebut adalah kalium, selenium dan vitamin B-12. Kandungan lain yang penting adalah lemak omega-3. Zat ini merupakan jenis asam lemak tak jenuh yang bisa membantu menyehatkan jantung dengan cara mengurangi terjadinya peradangan di seluruh tubuh. Fungsi lainnya adalah membantu menurunkan trigliserida atau kolesterol jahat dan tekanan darah. Juga baik membantu menurunkan resiko terkena stroke dan mengurangi pembekuan darah.

Ternyata daging salmon juga bagus untuk anak-anak, karena mambantu meningkatkan perkembangan otak anakanak tersebut. Lagi-lagi ini berkat kandungan asam lemak omega-3. Karena begitu banyak kandungan vitamin dan protein pada Salmon jadi jangan heran kalau harganya di supermarket cukup mahal dibanding dengan harga ikan lainnya. Tapi berbagai keistimewaan itu akan jadi sia-sia bila cara mengolah dan menyajikan tidak di tangan ahlinya.

Salah satu resto yang ahli dalam mengolah hidangan Salmon adalah JJ Royal Brasserie yang berlokasi di Lotte Shopping Avenue, LG Floor A01, Jalan Profesor Doktor Satrio Kav.3-5 Karet Kuningan Setiabudi Jakarta Selatan. Resto ini memiliki desain interior yang menawan. Berbagai gambar perempuan dengan busana cerah terpampang di langitlangit resto, serta kursi yang nyaman di area bar memang jadi pilihan untuk bersantai.

Di daftar menu terdapat beberapa hidangan Salmon dengan berbagai olahan. Menu pilihan kali ini adalah Salmon Platter, berupa daging ikan salmon panggang yang disiram saus Choron, disajikan dengan sayuran yang dikukus serta tumisan jamur. Saat disantap, daging ikan Salmon bercampur saus choron memunculkan rasa gurih. Santapan ini menjadi bertambah lezat ketika sayuran seperti brokoli yang empuk dan tumis jamur ikut melengkapi.

Selain di dalam ruangan, ada pilihan lain untuk menikmati waktu anda di JJ Royal Brasserie. Anda bisa memilih bagian dalam restauran, ataupun di ruang terbuka di area Playground Bar. Di area ini, selain duduk santai sambil menyantap hidangan, Anda juga bisa menikmati suasana Kota Jakarta secara langsung tanpa tersekat pembatas kaca. ars

What do you think?

Written by virgo

Sekip FC Butuh Dukungan Sponsor

Walaupun Cintamu Setengah Mati, Tapi Bukan Berarti Tanpa Cintanya Kau Akan Mati