in

Sawahlunto Tuan Rumah JPI 2017

Sawahlunto ditunjuk sebagai tuan rumah penyelenggaraan Jambore Pemuda Indonesia (JPI) 2017 pada 15-22 November. Para peserta JPI bakal diberikan pelatihan menenun songket silungkang.

“JPI akan dihadiri 1.000 delegasi seluruh Indonesia. Mereka akan diinapkan di kawasan wisata Kemping Ground Sawahlunto sebagai kemping utama JPI,” ujar Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kota Sawahlunto, Efriyanto, kepada Padang Ekspres, Selasa (17/10).

Ia mengatakan, kegiatan JPI 2017 merupakan kegiatan rutinitas Kementerian Pemuda Olahraga. Berbeda yang dilakukan JPI sebelumnya,  Sawahlunto sebagai tuan rumah akan memberikan keterampilan khusus kepada perwakilan peserta dari seluruh Indonesia dengan keterampilan menenun songket Silungkang. 

“Sekitar 15 hari sebelum hari pelaksanaan kegiatan,  para peserta sudah berada di Kota Sawahlunto. Jadi, peserta datang lebih awal mengikuti pelatihan tenun Silungkang. Ada  perwakilan 34 provinsi yang mengikuti pelatihan menenun tersebut,” ucapnya.

JPI akan dibuka Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi. JPI didahului dengan kirab pemuda nasional. Kirab akan mengambil tempat di kota tua Sawahlunto dan akan menampilkan kebudayaan dan aksesoris dari semua provinsi se- Indonesia. 

“Selain itu, juga ada expo dari masing-masing provinsi, sarasehan dan seminar kepemudaan. Kemudian lomba olahraga , lomba baca puisi dan pidato singkat tentang M Yamin,” tuturnya. (*) 

LOGIN untuk mengomentari.

What do you think?

Written by Julliana Elora

Ribuan ASN Wanita Enggan Ikuti Tes IVA

KA Tabrak Terios, Satu Luka Berat