in

Tisu, Senjata Sederhana Buat Lipstik Tahan Lebih Lama

Lipstik adalah senjata perempuan untuk bisa tampil cantik. Namun sayangnya masalah terbesar ketika pakai lipstik adalah daya tahannya yang cenderung singkat. Berbagai aktivitas seperti makan, minum, bahkan bicara kerap membuat daya tahan lipstik makin berkurang. Anda harus berulang-ulang kali memulas lipstik agar warnanya tetap menonjol dalam riasan. 

Untuk memperpanjang daya tahan lipstik di bibir, pakar kecantikan Hellua Puspoyo memberikan tipsnya. “Pertama gunakan lip liner untuk membentuk bibir, setelah itu baru pulaskan lipstik,” katanya, seperti dilansir dari CNN Indonesia. Lipstik yang dipulaskan sepenuhnya menjadi pilihan Anda. Anda bisa memilih lipstik glossy ataupun matte. Triknya terletak pada tisu. 

Ambil selembar tisu dan tempelkan ke bibir. Tisu ini berfungsi untuk menghilangkan sisa lipstik yang ‘tak dibutuhkan’ bibir. Namun hanya ditempelkan, dan jangan seka tisu ke bibir. Setelah itu, pulaskan kembali lipstik dengan warna yang sama ke bibir. Ini membuat lipstik Anda jadi dua layer di bibir. Aplikasi lipstik dua layer ini akan membantu memperpanjang daya tahan di bibir. Selain itu, penempelan warna lipstiknya akan lebih sempurna. 

LOGIN untuk mengomentari.

What do you think?

Written by virgo

RI Dorong Kerangka Waktu Konkret Perdamaian Israel-Palestina

Pesantren dan ISIS?