in

Ulul Azmi Ajak Milenial Jadikan HUT ke-77 Momentum Bersama Majukan Pasaman

Ketua Forum Insinyur Muda PII Wilayah Riau yang juga putra asli Pasaman Ulul Azmi mengucapkan selamat ulang tahun ke-77 untuk Kabupaten Pasaman yang jatuh pada Sabtu (8/10/2022).

Ulul Azmi sangat optimistis, di bawah kepemimpinan Benny Utama-Sabar AS dapat menjadikan Pasaman sebagai kabupaten jadi lebih baik dan bermartabat.

“Semoga Allah SWT senantiasa memberikan keberkahan kepada Pasaman Saiyo. Kita optimistis, Benny Utama dan Sabar AS selaku Bupati dan Wakil Bupati akan membawa kemajuan dan menjadikan Kabupaten Pasaman yang lebih baik dan bermartabat,” ujar Ulul Azmi.

Sosok yang juga Direktur Utama PT. Sepakat Jaya Pertama itu, pada momen HUT ke-77 Pasaman juga menyampaikan agar mengembangkan semua potensi yang dimiliki Kabupaten Pasaman.

“Pasaman adalah daerah yang majemuk. Memiliki banyak latar belakang suku, agama dan budaya. Namun semuanya bisa disatukan meski dari beragam dan beda latar belakang. Pasaman hari ini tentunya sudah lebih maju dari sebelumnya. Tapi kita jangan cepat brrpuas diri dulu akan keberhasilan dan pembangunan saat ini,” ungkapnya.

Dirinya juga mengajak agar berpikir ke depan bahwa Pasaman ini adalah milik bersama dan harus bertanggung jawab untuk memajukannya.

“Para milenial Pasaman yang sama-sama kita tahu memiliki potensi luar biasa.  Walaupun berkarir di luar jangan pernah melupakan kampung halaman kita. Pasaman ke depan ditentukan oleh kita semua. Maka, hendaknya kita kaum milenial memberikan perhatian khusus pada Pasaman yang kita cintai ini. Sama-sama berbuat dan saling mendukung siapa saja yang ingin berjuang demi kemajuan Pasaman,” jelas Ulul Azmi.(rel

What do you think?

Written by Julliana Elora

Masa Berlaku Paspor jadi 10 Tahun, Bagaimana dengan Paspor Lama?

BMKG Ingatkan Potensi Cuaca Ekstrem, Ini Daftar Daerahnya…