in

Alga Merah Ampuh Melawan Radikal Bebas

Alga atau masyarakat luas mengenalnya sebagai ganggang merupakan tanaman atau organisme plantliken yang mengandung klorofil atau pigmen lainnya. Ganggang sendiri dibedakan dalam berbagai macam jenisberdasarkan pada warnanya. Alga merah sendiri merupakan salah satu jenis alga yang paling banyak dikonsumsi oleh masyarakat Jepang. Alga merah dikenal karena kandungan vitamin c dan mineralnya yang cukup tinggi. Warna alga merah sendiri sangat bervariasi mulai dari coklat, ungu gelap hingga merah. Pengobatan cina telah lama memanfaatkan alga merah ini dalam dunia pengobatan mereka. Alga merah bermanfaat untuk melancarkan aliran “QI” atau energi. Alga merah terkenal hebat dalam melawan radikal bebas. Kandungan antioksidan dalam alga merah ini mencapai 6000 kali lebih banyak dari vitamin c dan 1000 kali lebih banyak dari vitamin E. Karena kandungan aktioksidan yang tinggi ini, alga merah juga dimanfaatkan sebagai agen anti penuaan. Sementara alga coklat sendiri selama ini banyak dimanfaatkan untuk industri makanan, kosmetik, dan tekstil dengan kandungan asam alginatnya. Dari sebuah riset yang dilakukan di tanah air, menunjukkan bahwa salah satu spesies ganggang coklat yang ada di perairan Indonesia juga mampu membunuh sel tumor mulut rahim. n nik/berbagai sumber/E-6

Alga atau masyarakat luas mengenalnya sebagai ganggang merupakan tanaman atau organisme plantliken yang mengandung klorofil atau pigmen lainnya. Ganggang sendiri dibedakan dalam berbagai macam jenisberdasarkan pada warnanya.

Alga merah sendiri merupakan salah satu jenis alga yang paling banyak dikonsumsi oleh masyarakat Jepang. Alga merah dikenal karena kandungan vitamin c dan mineralnya yang cukup tinggi.

Warna alga merah sendiri sangat bervariasi mulai dari coklat, ungu gelap hingga merah. Pengobatan cina telah lama memanfaatkan alga merah ini dalam dunia pengobatan mereka. Alga merah bermanfaat untuk melancarkan aliran “QI” atau energi.

tanaman-alga-2Alga merah terkenal hebat dalam melawan radikal bebas. Kandungan antioksidan dalam alga merah ini mencapai 6000 kali lebih banyak dari vitamin c dan 1000 kali lebih banyak dari vitamin E. Karena kandungan aktioksidan yang tinggi ini, alga merah juga dimanfaatkan sebagai agen anti penuaan.

Sementara alga coklat sendiri selama ini banyak dimanfaatkan untuk industri makanan, kosmetik, dan tekstil dengan kandungan asam alginatnya. Dari sebuah riset yang dilakukan di tanah air, menunjukkan bahwa salah satu spesies ganggang coklat yang ada di perairan Indonesia juga mampu membunuh sel tumor mulut rahim. – nik/berbagai sumber/E-6

What do you think?

Written by virgo

Waktunya Untuk Peduli Politik Anak Muda – Belajar dari Brexit

Pendamping Desa Sosialisasikan Program BKKBN