in

Atletico ke Perempat Final Usai Tahan Leverkusen

Atletico Madrid melangkah ke perempat final Liga Champions setelah bermain imbang tanpa gol melawan Bayer Leverkusen pada leg kedua babak 16 besar di Stadion Vicente Calderon, Madrid, Rabu (15/3) malam waktu setempat. Atletico menjadi tim ketiga La Liga yang memastikan lolos ke perempat final setelah Real Madrid dan Barcelona. Dengan demikian Spanyol menjadi negara dengan wakil terbanyak di babak perempat final, disusul Jerman lewat Bayern Munich dan Borussia Dortmund.

Dilansir dari CNN Indonesia, menjamu Leverkusen, gawang Atletico dalam ancaman dia awal-awal babak pertama. Laga baru berjalan empat menit Kevin Volland hampir mencetak gol untuk Leverkusen. Sayang, penyelesaian akhir Volland usai mengecoh Jose Gimenez masih tipis di sisi kiri gawang kiper Jan Oblak. Setelah hampir tidak ada peluang bersih hingga laga berjalan 35 menit, Atletico akhirnya mendapat peluang emas pada menit ke-39.

Antoine Griezmann mengirim umpan terobosan yang membuat Angel Correa dalam posisi bebas di dalam kotak penalti. Correa melepas tendangan ke pojok kiri gawang, tapi dengan impresif ditepis kiper Bernd Leno. Satu menit kemudian Leno kembali melakukan penyelamatan gemilang. Kali ini Leno menepis tendangan keras Koke dari luar kotak penalti yang mengarah ke pojok kanan gawang. Skor kacamata bertahan hingga akhir babak pertama.

Di awal babak kedua Atletico terlihat sangat tajam. Pada menit ke-54 Angel Correa nyaris memecah kebuntuan untuk tuan rumah. Setelah mengecoh dua pemain Leverkusen, Correa kemudian melepaskan tendangan mendatar yang mengarah tipis di sisi kanan gawang. Tiga menit kemudian giliran Antoine Griezmann yang membuang peluang. Setelah menerima umpan terobosan Yannick Ferreira-Carrasco, Griezmann memilih untuk mencungkil bola daripada menendang bola sekeras mungkin dari dalam kotak penalti. Bola hasil cungkilan Griezmann akhirnya melambung di sisi kanan gawang.

Oblak melakukan penyelamatan luar biasa pada menit ke-68. Oblak tiga kali secara beruntun melakukan penyelamatan menyusul blunder yang dilakukan Gimenez. Kiper asal Oblak itu memblok tendangan Julian Brandt, Volland, dan kembali tendangan dari Brandt. Setelah peluang tersebut, permainan Leverkusen berhasil diredam Atletico. Skor imbang tanpa gol pun bertahan hingga laga usai. Atletico lolos setelah di leg pertama menang 4-2.

Susunan pemain:

Atletico Madrid: Jan Oblak; Sime Vrsaljko, Diego Godin, Jose Gimenez, Lucas Hernandez; Koke, Saul Niguez, Thomas, Yannick Ferreira-Carrasco (Stefan Savic, 71’); Antoine Griezmann, Angel Correa (Nicolas Gaitan, 65’).

Bayer Leverkusen: Bernd Leno; Roberto Hilbert, Tin Jedvaj, Alexander Dragovic, Wendell; Julian Brandt (Leon Bailey, 78’), Julian Baumgartlinger, Kevin Kampl, Karim Bellarabi; Javier Hernandez (Admir Mehmedi, 81’), Kevin Volland (Charles Aranguiz, 88’).

LOGIN untuk mengomentari.

What do you think?

Written by virgo

Mantan Ketua PBNU Hasyim Muzadi Tutup Usia

Jaksa Hadirkan Gamawan Fauzi