in

Bisnis Kuliner Bakso Tahu Yang Menjanjikan

Bisnis kuliner tahu bakso adalah usaha untuk kelas mikro. Meskipun hanya berkutat di level yang rendah namun jangan kira bisnis kecil ini tidak bisa bersaing dengan bisnis besar. Bisnis jualan jajanan pasar seperti tahu bakso masih sangat besar pangsa pasarnya dan persaingannya pun tidak ketat. Sama halnya dengan persaingan penjual gendong di pasar.

Tahu bakso adalah tahu yang isinya bakso, lebih lengkapnya yakni makanan dari tepung tahu yang dicampur bagian dalamnya dengan bahan bakso. Bahan bakunya adalah 40 buah tahu pong ukuran 5 x 5 cm, belah diagonal menjadi 2 bagian (tahu pong dapat diganti dengan tahu goreng yang dibelah segitiga dan dikerok bagian diagonalnya hingga berlubang). Untuk isian tahu bakso, daging sapi dan daging ayam dengan perbandingan 1:1 dicampur menjadi satu. Lalu ditambah dengan tepung tahu bakso, banyak bawang putih dan garam juga bawang merah goreng. Semua bahan ini kemudian digiling sampai halus.Setelah adonan bakso jadi langsung dimasukan kedalam tahu yang sudah dibelah dan isinya telah dikeluarkan. Setelah itu barulah tahu yang berisi adonan bakso ini dikukus selama 45 menit.

Harga jual per biji tahu bakso umumnya Rp 1000,- namun ada pula yang Rp 1.500,-. Menjalankan bisnis tahu bakso bisa dibilang gampang-gampang susah, semua bisnis kuliner rata-rata mungkin demikian. Namun yang pasti semua bisnis kuliner akan menjadi bisnis yang menguntungkan jika dijalankan dengan komitmen yang tinggi dan keseriusan.

STRATEGI BISNIS KULINER TAHU BAKSO
Dalam setiap bisnis kuliner pasti selalu ada persaingan, namun ada salah satu cara untuk tetap bisa menjadi pemenang dalam persaingan yakni inovasi dalam produk dan sistem. Jika Anda ingin membuka usaha menjual tahu bakso maka buatlah tahu bakso yang memiliki cita rasa berbeda atau bentuk yang berbeda mungkin. Yang jelas perbedaan atau inovasi pada produk akan menjadikan nilai tambah tersendiri bagi konsumen. Strategi selanjutnya yakni tentukan sistem penjualan yang berbeda atau improvisasikan sistem pemasaran bisnis kuliner tahu bakso Anda. Sebagai contoh, jika umumnya menjual jajanan tahu bakso skala kecil hanya di pinggiran jalan atau digendong, maka Anda bisa menjual atau memasarkannya dengan membuka gerai yang besar atau menawarkannya kepada warung-warung makan atau restoran, bisa juga dengan membuka catering atau usaha makanan untuk pesta. Nah, banyak bukan inovasi atau macam-macam cara pemasarannya.

Kesimpulannya yakni, menjalankan bisnis kuliner tahu bakso sama seperti menjalankan bisnis kuliner pada umumnya layaknya bisnis jual bakso, soto atau sate hanya saja segmennya yakni jajanan pasar dan levelnya kecil. Buatlah racikan tahu bakso khas Anda sendiri dan tentukan sistem pemasarannya yang paling bagus menurut Anda.

What do you think?

Written by virgo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

GIPHY App Key not set. Please check settings

Suka Menulis? Ini Dia 4 Ide Bisnisnya!

Suka Mengkombinasikan Tanaman Hias? Ini Caranya!