in

Double Gelar Ferdinandus dan Shinta di Episode Honda DBL with KFC 2022

Honda DBL with KFC 2022 West Sumatera Series resmi ditutup dengan terselenggaranya partai final antara regu putra yang masih menempatkan SMA Don Bosco sebagai raja Sumbar dan SMAN 1 Solok sebagai ratu basket Sumbar yang baru, Sabtu (27/8) di GOR Prayoga Padang.

Tidak hanya itu, dua pemain terbaik dari sekolah tersebut juga berhak mendapatkan title sebagai Most Valuable Player (MVP) tahun ini. Ferdinandus Hartama dari SMA Don Bosco Padang berhak mendapatkan gelar sebagai Honda MVP Boys 2022.

Sedangkan untuk Honda MVP Girls diraih oleh Shinta Maulana Ramadhan dari SMAN 1 Solok. Kedua pemain tersebut menjadi yang terbaik dari rekan-rekannya, dan berkontribusi atas keberhasilan tim mereka meraih gelar juara Honda DBL with KFC 2022 West Sumatera Series.

Peran kedua Honda MVP itu juga terlihat di laga partai final sebagai salah satu pemain kunci di kala tim melakukan serangan dan bertahan. Dengan performanya yang gemilang, tak heran mereka berdua terpilih menjadi bagian dari KFC First Team 2022 West Sumatera Boys and Girls yang akan mewakili Sumbar di Surabaya nanti.

Tentu saja perjuangan kedua pemain tersebut tidak akan terhenti begitu saja. Masih ada tahapan lainnya yang akan mereka songsong untuk menjadi pemain basket papan atas dan juga mengharumkan nama Provinsi Sumbar di kancah nasional.

Selain itu KFC First Team 2022 West Sumatera Series juga diumumkan pada sela-sela pengumuman pemain Honda MVP. Ada dua regu tim yang terdiri dari putra dan putri terbaik dari para peserta Honda DBL with KFC 2022 West Sumatera Series.

Di tim putra ada sang MVP putra Ferdinandus Hartama dari SMA Don Bosco Padang, lalu ada Ferdy HW dari SMA Don Bosco Padang, Ahmad Khalil dari MA Ar Risalah Padang, Hafiz Nursalam dari SMAN 7 Padang, lalu ada Huud Al Ghifari dari SMAN 2 Padang dan Coach First Team putra yaitu Hasanul Arifin Mares pelatih dari SMAN 4 Padang.

Sementara itu, di regu putri ada sang MVP Putri Shinta Maulana Ramadhan dari SMAN 1 Solok, lalu ada Alya Nur Azizah dari SMAN 1 Solok, kemudian Rohayu Sasmita dari SMA Adabiah 2 Padang, Fanya Roza Andriani dari SMAN 1 Guguak, Milla Asrilla Putri dari SMAN 1 Sijunjung, dan tim putri tersebut akan dilatih oleh Coach Fitra Nosta pelatih SMAN 1 Sijunjung. (cr1)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Brian Putra Lantik Al Huda Nasution dan Pengurus Hipmi Pasaman Barat

Peringati HUT RI, Manufer Beri Motivasi Warga RW 08 Parupuk Tabing