in

Presiden Saksikan Pengucapan Sumpah Anggota Komisi Yudisial

Presiden Joko Widodo menyaksikan pengucapan sumpah anggota Komisi Yudisial untuk masa jabatan tahun 2020-2025 di Istana Negara, Jakarta pada Senin, 21 Desember 2020. Pengangkatan para anggota Komisi Yudisial dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 131/P tahun 2020 tentang Pemberhentian dengan Hormat Anggota Komisi Yudisial Masa Jabatan Tahun 2015-2020 dan Pengangkatan Anggota Komisi Yudisial Masa Jabatan Tahun 2020-2025.

Nama-nama anggota Komisi Yudisial sebagaimana tertuang dalam Keppres tersebut ialah Dr. Joko Sasmito, S.H., M.H.; Drs. M. Taufiq HZ, M.H.I.; Binziad Kadafi, S.H., LL.M., Ph.D.; Sukma Violetta, S.H., LL.M.; Prof. Amzulian Rifai, S.H., LL.M., Ph.D.; Prof. Dr. Mukti Fajar Nur Dewata, S.H., M.Hum.; dan Dr. Siti Nurdjanah, S.H., M.H. Pelaksanaan pengucapan sumpah ini digelar dengan tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan diakhiri dengan pemberian ucapan selamat oleh Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin untuk kemudian diikuti oleh para tamu undangan terbatas yang hadir.

What do you think?

Written by Julliana Elora

Lagi Merekap Angka, Penjual Togel Diciduk di Warung

Wapres: Setiap ASN Harus Miliki Komitmen Bangun Budaya Integritas Dalam Melayani Publik