in

Raimuna 2016 Ditutup Wawako Padang

Raimuna Cabang tahun 2016 tingkat kwartir cabang gerakan pramuka Kota Padang bakal ditutup Wakil Wali Kota Padang Emzalmi, hari ini. Kegiatan ini telah berlangsung tujuh hari di bumi perkemahan Lemdadika Padangbesi Padang.

Sabtu (31/12) Raimuna Cabang tahun 2016 yang merupakan alat pembinaan bagi pramuka penegak dan pramuka pandega akan ditutup oleh Wawako Padang Emzalmi.

Dalam Raimuna banyak sekali kegiatan kegiatan dilakukan seperti general activity atau kegiatan umum, outdoor and adventure, water activity, ilmu pengetahuan technologi dan pengenalan satuan karya.

Andalan Cabang Urusan Panegak Pramuka Kwatir Cabang Padang Sofyan Efendi mengatakan kepramukaan sebagai wadah pendidikan luar sekolah dan di luar keluarga.

Dilaksanakan dalam berbagai bentuk kegiatan menarik dan menantang yang dilakukan di alam terbuka dengan prinsip dasar dan metode kepramukaan.

“Tujuan diadakan Raimuna Cabang tahun 2016 adalah membina dan mengembangkan persaudaraan dikalangan pramuka penegak dan pandega. Kegiatan ini mengarah kepada kemampuan untuk mandiri dalam kehidupan dan dapat memberikan bantuan untuk kemajuan lingkungan”ujarnya.

Kegiatan ini dilaksanakan 25-31 Desember 2016. Peserta Raimuna Cabang tahun 2016 terdiri atas pramuka penegak dan pramuka pandega utusan gugus depan tingkat SMA/SMK/SMA dan penguruan tinggi di Kota Padang.

“Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk persiapan kwartir cabang Padang dalam mempersiapkan kontingen menuju Raimuna Nasional pada tahun 2017, di Cibubur Jakarta,”ungkapnya. (*)

LOGIN untuk mengomentari.

What do you think?

Written by virgo

Refleksi Kinerja DPRD Sumbar 2016 – 1

Jangan Telat Perbaiki Jalan-Jembatan Rusak