in

SEO tools yang populer digunakan oleh para SEO

SEO atau Search Engine Optimization adalah hal penting yang harus diketahui oleh orang-orang yang memiliki sebuah website. SEO membahas bagaimana cara Anda untuk bisa meningkatkan ranking Anda pada halaman mesin pencari. Ada banyak sekali website di internet yang membahas tentang SEO. Yang akan kita bahas sekarang adalah tools yang sering digunakan untuk membantu kegiatan SEO.

SEO Tools sangat diperlukan untuk membantu kegiatan SEO. Tanpa tools tersebut, SEO akan menjadi sangat sulit karena harus dilakukan secara manual. Oleh karena itu, mengetahui dan menguasai SEO tools merupakan langkah penting yang harus dilakukan. Setiap tools yang ada di internet, memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Ada yang mengharuskan Anda untuk membayar sebelum bisa menggunakannya, ada juga yang gratis untuk digunakan. Dan ada yang terbatas penggunaannya kecuali Anda melakukan pembayaran.

Beberapa SEO Tools populer yang sering digunakan adalah :

Alat ini digunakan untuk mengetahui lamanya waktu loading sebuah website baik pada halaman desktop maupun halaman mobile. Di samping menampilkan lama waktu loading, alat ini juga memberikan beberapa cara alternatif yang bisa Anda lakukan untuk mengurangi waktu loading website Anda.

Salah satu hal terpenting dalam dunia SEO adalah keyword. Tanpa keyword yang bagus,kegiatan SEO apapun yang Anda lakukan hanya akan menjadi sesuatu yang sia-sia. Google Keyword Planner membantu Anda dalam mencari keyword hanya dengan memasukkan satu atau beberapa kata yang berhubungan dengan website Anda, lalu tool SEO ini akan mengeluarkan informasi mengenai keyword yang Anda masukkan dalam volume pencarian bulanan, kompetisi, dan beberapa keyword lain yang berhubungan namun tidak terbersit dalam pikiran Anda.

Tool SEO ini akan memberikan informasi lebih dari lima belas sumber mengenai bisnis online lokal. Google, Facebook, Foursquare adalah contoh dari sumber-sumber tersebut. Hasil yang didapat dengan mengaksesnya sangat komplit. Jika Anda ingin mengoptimasi website Anda untuk hasil pencarian lokal, maka alat ini akan sangat berguna bagi Anda.

Perubahan adalah hal yang mutlak terjadi, satu-satunya yang tidak berubah adalah perubahan itu sendiri. Hal tersebut juga berlaku dalam dunia maya. Jika Anda tidak mampu mengikuti perkembangan, maka pengunjung dengan sendirinya akan merasa bosan. Anda tentu tidak ingin website Anda kekurangan pengunjung bukan? Dengan tools ini, Anda dapat mencari tahu berbagai kesempatan yang bisa Anda gunakan untuk konten terbaru website Anda yang mampu menarik perhatian. Atau bahkan membuat konten Anda sendiri dengan melihat perkembangan yang terjadi.

5. Google.com dalam jendela Incognito

Salah satu hal yang mengganggu dalam dunia SEO adalah cache. Cache bertujuan untuk menyimpan informasi mengenai Anda dan berbagai pencarian yang Anda lakukan untuk digunakan sebagai informasi pemasaran oleh Google. Berbagai browser memiliki jendela incognito untuk menyembunyikan identitas Anda dengan cache yang langsung terhapus begitu jendela incognito ditutup. Incognito Chrome adalah salah satu tools yang paling populer. Dengan menggunakan jendela incognito Google, Anda bisa melakukan berbagai hal seperti melihat ranking sebenarnya dari website Anda tanpa gangguan cache.  Incognito juga membantu Anda menyembunyikan identitas dan hasil pencarian Anda.

SEO tools dibuat untuk mempermudah Anda dalam melakukan SEO bagi website Anda. Langkah berikutnya adalah pilihan Anda, apakah Anda ingin menggunakan tools tersebut untuk membantu kegiatan SEO Anda, atau Anda memilih mencari tools lain yang tidak tertutup kemungkinan memiliki keunggulan lebih dibandingkan tools di atas. Jika Anda dapat menggunakan tools tersebut dengan optimal, maka ranking website Anda dijamin akan cukup tinggi. Pelajari dengan seksama lalu gunakan terus-menerus agar Anda menjadi mahir dalam menggunakannya. Selamat mencoba!

What do you think?

Written by virgo

Sidang Ahok Dimulai Pagi Ini

Walau Anggaran Bengkak, Aceh Perlu Stadarisasi Bangunan Tahan Gempa