Palembang (ANTARA Sumsel) – Tim sepak bola putri Sumatera Selatan kandas di perempat final Piala Pertiwi setelah dikalahkan Kalimantan Barat dengan skor tipis 0-1 di Stadion Bumi, Palembang, Sabtu sore.
Gol tunggal Kalimantan Barat diciptakan Susi Susanti pada menit 22.
Atas hasil ini, Kalbar melaju ke semifinal berhadapan dengan Jawa Barat atau Yogyakarta.
Pelatih Kalbar Sofie Iman Faizal mengatakan kemenangan ini berkat tim telah membaca permainan Sumsel dari dua laga sebelumnya.
“Kami melihat, Sumsel hanya mengandalkan seorang pemain. Jadi saya perintahkan ke anak-anak untuk menerapkan zona marking dan berhasil,” kata dia.
Sementara itu, Ketua Asosiasi Provinsi Persatuan Sepak Bola Indonesia Sumatera Selatan Musni Wijaya mengatakan bahwa perjuangan tim Sumsel yang diwakili Persimura sudah luar biasa.
“Mereka hanya melakukan persiapan dua pekan, tapi sudah bisa mengimbangi permainan Kalbar. Tentunya ini sudah luar biasa. Ke depan harus dipersiapkan lebih matang lagi,” kata Musni.
Untuk itu, Asprov PSSI Sumsel sangat berharap Pemerintah Kabupaten Musi Rawas bersedia membina secara berkelanjutan sehingga dapat berprestasi di tingkat nasional.
“Harapan kami, di Musi Rawas ada pusat pelatihan sepak bola wanita,” kata dia.
Piala Pertiwi kembali digelar tak lain untuk `test event` (laga uji coba) Asian Games di Palembang, 3-13 Desember 2017.
Sebanyak 12 provinsi ambil bagian yakni Kalbar, Jambi, Jabar, Sumsel, DI Yogyakarta, Bengkulu, Papua, Bali, Banten, Babel, Jawa Tengah dan Sulsel.
Penyelenggara membagi tim dalam beberapa grup yakni Grup A terdiri atas Kalimantan, Jambi dan Jawa Barat. Kemudian Grup B terdiri atas Sumsel, Sulsel dan Yogyakarta, Grup C terdiri atas Bengkulu, Papua dan Bali, lalu Grup D dihuni Banten, Babel dan Jawa Tengah.