in

Tiga Parpol Belum Konfirmasi, KPU Terima Berkas Bacaleg 13 Parpol

Ilustrasi.(NET)

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Payakumbuh, sudah menerima berkas pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) dari 13 partai politik (parpol) di kota ini.

Berkas pendaftaran bacaleg dari ke-13 parpol itu diterima KPU Payakumbuh, sejak Senin (8/5) sampai Minggu sore (14/5), dan masih berpeluang ada tambahan, karena penerimaan berkas pendaftaran Bacaleg diterima sampai Minggu pukul 24.00.

“Kita sudah menerima berkas pendaftaran Bacaleg dari 13 partai politik. Dan itu, berpeluang masih ada tambahan karena pendaftaran baru akan ditutup pada Minggu (14/5) pukul 24.00,” kata Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu KPU Payakumbuh Nofal Ardi kepada Padang Ekspres di kantor KPU Payakumbuh, tadi malam.

Nofal Ardi menjelaskan, parpol yang paling awal mendaftarkan bacaleg ke KPU Payakumbuh adalah |PKS. Pengurusnya mendaftar sejak Senin lalu (8/5).

Disusul PDI-Perjuangan pada Kamis (11/5), dan PAN pada Jumat (12/5). Sedangkan pada Sabtu (13/5), KPU Payakumbuh menerima pendaftaran bacaleg PPP, NasDem, PBB, PKB, dan Partai Ummat.

Sementara, pada Minggu (14/5), KPU sampai menjelang Magrib, menerima berkas pendaftaran bacaleg dari lima parpol. Yakni, Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, Partai Hanura, dan PSI.

Adapun lima parpol lainnya yang juga tercatat sebagai peserta Pemilu 2024, sampai Minggu (14/5) menjelang Magrib, belum menyerahkan daftar bacalegnya kepada KPU Payakumbuh. Kelima parpol itu adalah Partai Gelora, Partai Buruh, Partai Garuda, PKN, dan Perindo.

“Pengurus Partai Buruh dan Partai Gelora mengonfirmasi kepada kami, bahwa mereka masih menyelesaikan dokumen persyaratan Bacaleg. Sedangkan Partai Garuda, PKN, dan Perindo, belum memberi konfirmasi,” kata Nofal Ardi.

Dari 13 parpol yang sudah menyerahkan berkas pendaftaran bacaleg ke KPU Payakumbuh, sebanyak 12 parpol menyerahkan daftar bacaleg lengkap untuk seluruh dapil. Ke-12 parpol yang Bacalegnya lengkap di seluruh Dapil adalah PKS, PDI-P, PAN, PPP, NasDem, PBB, PKB, Partai Ummat. Gerindra, Golkar, Demokrat, dan Hanura.

Sedangkan satu parpol lain, yakni PSI cuma mengajukan 11 orang Bacalegnya untuk pemilihan DPRD Payakumbuh. “Iya, PSI, cuma ajukan 11 Bacaleg. Sedangkan 12 parpol lain yang sudah kita terima pendafaranya, yakni PKS, PDI-P, PAN, PPP, NasDem, PBB, PKB, Partai Ummat. Gerindra, Golkar, Demokrat, dan Hanura, mengajukan Bacaleg lengkap untuk seluruh dapil,” kata Nofal Ardi.

Di sisi lain, Ketua Bawaslu Payakumbuh Suci Wildanis yang ditemui Padang Ekspres di kantor KPU Payakumbuh memastikan, proses pendaftaran bacaleg yang dilakukan KPU, terpantau oleh Bawaslu.

“Dan berdasarkan pengawasan Bawaslu, proses pendaftaran dan penerimaan berkas ini, sudah berjalan sesuai dengan aturan,” kata Suci Wildanis.

Terpisah, Pj Wali Kota Payakumbuh Rida Ananda mendukung penuh proses demokrasi yang sedang berlangsung, berupa pendaftaran Bacaleg di kantor KPU Payakumbuh. Rida juga memastikan, Pemko Payakumbuh siap untuk menyukseskan penyelenggaraan Pemilu 2024 dengan tetap bersikap netral dan tegak lurus untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia. (frv)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Gempa Politik di Thailand, Oposisi Menang Pemilu dan Siap jadi Perdana Menteri

Realisasi Progul Mahyeldi-Audy Sangat Rendah, Nurnas: Harus Evaluasi Khusus OPD