in

4 Destinasi Wisata Kebun Bunga Di Bandung Paling Indah Dan Mempesona

4 Destinasi Wisata Kebun Bunga Di Bandung Paling Indah Dan Mempesona

Sepertinya tak ada yang dapat menyangkal jika Kabupaten Bandung sebagai kota kembang. Menilik di sana mempunyai sejumlah destinasi wisata taman bunga keren. Nah, bila kawan hendak liburan ke kota Bandung, maka wisata alam kebun bunga di Bandung merupakan rekomendasi wisata paling tepat mengisi liburan menyenangkan, sekaligus untuk memanjakan mata dan pikiran dari penatnya hiruk-pikuk keramaian kota. Nah berikut daftar wisata wajib banget dikunjungi bila liburan di kota Bandung.

Taman Bougenville Bandung

Panorama alam di kebun bunga Bougenville sangat menyejukkan mulai dari keindahan taman bunga itu sendiri, area perbukitan, ladang milik warga, sungai, bambi-bambu dan lain-lain. Dijamin deh jika kawan sampai disini langsung disuguhkan keasrian alam menakjubkan. Tentu suasana seperti itu membuat siapa pun nyaman dan betah berlama-lama di lokasi wisata.


sumber foto : instagram,com/feri_latief

Pihak pengelola telah menyediakan berbagai fasilitas wisata demi mendukung kegiatan pengunjungnya seperti cafe ala tradisional, kolam renang, wahana permainan outbound, penginapan villa, toilet umum, lahan parkir dan tempat ibadah. Selain itu hawa di sini pun terbilang begitu sejuk terasa khas pegunungan. Pokoknya begitu mendukung sebagai tempat rekreasi menyenangkan bareng keluarga.

Kampung Tulip Bandung

Bila membahas bunga tulip selalu identik negara Belanda, tapi siapa sangka loh ternyata bunga tulip tumbuh subur bahkan sekarang ada objek wisata dengan menjadikan kembang tulip sebagai maskotnya yakni kampung tulip di Bandung. Dibangun di lahan milik pribadi pak Nanang, dimana beliau sengaja merubah area pribadi menjadi salah satu objek wisata taman di Bandung. Menurut informasi dari website datawisata.com luas wisata mencapai lebih 800 meter. Menjadikan taman bunga sebagai andalan serta kolam didesain sedemikian rupa sehingga nampak menarik.

sumber foto : instagram,com/tiketland

Ketika berada di sana, sobat berasa seperti di negara Belanda. Tentu saja sebab memang dirancang se mirip mungkin dengan negara kincir angin. Nah, buat kawan memiliki hobi berswafoto, maka sudah disediakan sejumlah spot-spot foto corner kece yang siap menjadi background berswafoto seperti replika kincir angin, rumah-rumah ala Belanda dan taman bunga tulip.

Rainbow Garden Bandung

wisata Kebun Bunga Di Bandung selanjutnya ini memiliki lokasi cukup strategis, sebab hanya menempuh jarak kurang lebih 15 kilometer dari pusat kota Bandung, maka kawan sudah sampai di objek wisata. Seperti halnya tempat rekreasi di Bandung lainnya, hawa sekitar wisata begitu sejuk dan panorama alam seolah menjadi kombinasi sempurna dengan bunga-bunga penuh warna di taman Rainbow Bandung.

sumber foto : instagram,com/nurhasanah24610

Pihak pengelola memang sengaja mendesain tata letak bunga-bunga di sana agar menyerupai warna-warni pelangi. Pesona seperti itulah bakal menyejukkan sejauh mata memandang dan mampu menjernihkan pikiran. Oleh sebab itu sobat wajib mengabadikan momen tersebut kedalam jepretan kamera, apalagi area wisata sengaja didesain sebagai tempat swafoto instagramable.

Barusen Hills Bandung

Menjadi salah satu objek wisata andalan di daerah Ciwidey taman bunga Barusen Hills menyajikan panorama pemandangan alam sejuk dan indah, selain itu terdapat banyak spot-spot foto ciamik. Pengelola wisata terus melakukan pengembangan dan pembenahan lokasi wisata agar terlihat lebih romantis. Nah, bagi kawan-kawan memiliki kegemaran berburu spot foto mengusung konsep romantika, maka tempat rekreasi di Bandung ini menjadi pilihan tepat.

sumber foto : instagram,com/wisatakabupatenbandung

Berada di lokasi wisata, wisatawan dapat merasakan kesejukan dan bakal melihat hampir seluruhnya didesain serba “love“. Sepertinya tak heran pada akhirnya menjadi salah satu wisata favorit di Bandung, terutama bagi kalangan remaja milenial. Tepat berada di tengah danau taman Barusen Hills ada spot khusus yakni taman cinta, tak hanya itu bangunan tinggi terbuat dari bahan bambu berbentuk love.

What do you think?

Written by Julliana Elora

Gak Biasa! Kue Pernikahan Tema Zombie Ini Buat Orang Berpikir Ulang Saat Memakannya

Maling Sepeda dengan Mobil Diamankan