in

Brazil Cukur Paraguay 3-0 dalam Kualifikasi Piala Dunia 2018

Brazil berhasil mengalahkan Paraguay dengan skor 3-0 dalam laga kualifikasi Piala Dunia zona Amerika Latin, Rabu (29/3) pagi WIB. Berlaga di hadapan publik sendiri, skuat Brasil membantai Paraguay dengan skor 3-0. Tiga gol kemenangan Brazil ke gawang Paraguay dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 dicetak Philippe Coutinho, Neymar Jr, dan Marcelo.

Dalam laga yang berlangsung di Sao Paulo tersebut keunggulan timnas Samba unggul 1-0 pada babak pertama berkat aksi Philippe Coutinho. Pemain yang sehari-harinya memperkuat Liverpool itu membawa Brasil unggul pada menit ke-34. Coutinho melepaskan sebuah tembakan sensasional untuk menjebol gawang Antony Silva setelah melakukan operan satu dua dengan Paulinho.

Memasuki babak kedua, pada menit ke-51, wasit asal Peru Vicor Carrillo, memberi hadiah penalti kepada Brasil. Penalti diberikan setelah Neymar ditekel Rodrigo Rojas. Sempat terjadi keributan karena para pemain Paraguay menilai tekel Rojas terhadap Neymar bersih, namun Carrillo tetap dengan keputusannya.

Tapi, dewi fortuna masih bersama gawang Paraguay. Pasalnya Neymar yang menjadi eksekutor gagal menjalankan tugasnya. Kiper Paraguay, Anthony Silva mampu membaca arah tembakan Neymar yang terlihat ragu-ragu ke sisi kanan gawangnya. Silva pun mampu membatalkan bola muntah yang hendak dimanfaatkan Neymar sehingga hanya menghasilkan sepak pojok bagi Brasil.

Neymar akhirnya membobol gawang Silva lewat gol sensasional pada menit ke-64. Berlari menggiring bola menyisir sayap kiri, Neymar lalu melakukan manuver di dalam kotak penalti. Mengecoh dua pemain bertahan Paraguay, Neymar melepas tembakan terarah ke sisi bawah kiri gawang yang dikawal Silva. 

Setelah gol tersebut, Neymar kembali memasukkan bola ke dalam gawang Silva pada menit ke-72. Namun, gol itu dianulir karena Neymar dinilai telah offside. Akhirnya gol ketiga dicetak Marcelo dengan indah pada menit ke-86. Kerja sama Coutinho dan Paulinho membuat Marcelo yang melakukan overlapping di sayap kiri berada di depan gawang. Bek Real Madrid itu pun melambungkan bola untuk membobol gawang Silva.

Susunan Pemain: 

Brasil: Alisson; Fagner, Marquinhos (Thiago Silva 46′), Miranda, Marcelo; Renato, Casemiro, Paulinho; Coutinho (Willian 87′), Neymar, Firmino (Diego Souza 88′)

Paraguay: Silva; Valdez, Da Silva, Veron, Alonso; Perez, Riveros, Rojas, Almiron (Oscar Romero46′); Dominguez (ROmero 77′), Gonzalez (Santander 55′).

LOGIN untuk mengomentari.

What do you think?

Written by virgo

Resmi, Ditjen Pajak Perpanjang Pelaporan SPT Tahun Ini

Messi Absen, Argentina Dikalahkan Bolivia 0-2