Bagi para Beauty Enthusiast apa lagi K-Beauty siapa sih yang enggak kenal sama skincare asal Korea Selatan yaitu COSRX? Salah satu skincare yang hitsnya masih bertahan setelah beberapa tahun lalu hadir sampai detik ini masih banyak penggemar brand COSRX termasuk saya. Kebahagiaan para pengguna skincare cosrx semakin bertambah pas tau brand ini akhirnya hadir secara resmi di Indonesia. Ayey…! Dan yang mengawal brand COSRX resmi di Indonesia yaitu Sociolla salah satu online beauty store yang menjadi distributor resmi COSRX yang ada di Indonesia…
Grand Launching COSRX Indonesia
Tepat tanggal 7 Desember 2018 Di Foila Kitchen & Bar, Kuningan, Jakarta Selatan, Sociolla & Beauty Journal menggelar grand launching COSRX dan mengundang para beauty blogger, beauty influencer, dan media. Alhamdulillah saya sendiri diundang untuk hadir di grand launchingnya ini, seneng banget ! secara saya kan salah satu pengguna produk cosrx diundang gini jadi tau up to date produk-produk apa aja yang hadir di COSRX Indonesia kedepannya kan mantul bebs~
Tema Grand launchingnya sendiri “Love Your Skin with COSRX” dengan dress code “Pink and White” yang menghadirkan guest starnya Sunny Dahye seorang vlogger terkenal asli korea tapi lama tinggal di Indonesia juga.
Singkat cerita, sebenarnya produk-produk COSRX ini sudah ada di Sociolla dari bulan Mei 2018 tapi berhubung waktu itu produk yang dihadirkan belum lengkap hanya berjumlah 7 macam, jadi ditunda untuk perkenalan secara resminya. Setelah berapa lama baru bertambahlah produk COSRX terbarunya. Barulah dibuat lengkap perkenalan produk-produknya di acara resmi di grand launching ini.
Nah, saat acara berlangsung, diatas panggung Sunny Dahye enggak sendiri, ada Minnie Kim, Brand representative dari COSRX Korea, dan juga mbak Cindy Halim, Brand manager COSRX Indonesia.
Secara detail saat itu dibahas lengkap mengenai produk COSRX dan buat saya yang paling menarik itu pas Sunny dahye sharing session produk-produk COSRX andalannya, jauh sebelum dia kerjasama dengan COSRX saat ini. Produk andalannya yaitu One Step Moisture Up Pad, Low pH Good Morning Gel Cleanser yang mana menurut dia cleanser satu ini bagus banget, menjaga kelembapan kulit enggak bikin iritasi kullit sensitif. dan juga produk AHA/BHA Clarifying Toner dan AHA 7 Whitehead Power Liquid.
Dan saya pribadi kecintaannya samaan dong~ yaitu AHA/BHA Clarifying Toner. Tapi dibuat penasaran lagi hari itu sama Low pH Good Morning Gel Cleanser. Duh terngiang ngiang sampai saya nulis postingan ini lho!
Tapi saat grand launching ini ada dua produk COSRX terbaru yang diperkenalkan secara mendalam ke kami-kami para tamu yang hadir. Yaitu COSRX BHA Blackhead Power Liquid & AHA 7 Whitehead Power Liquid. Dua produk ini merupakan produk essence, yang sangat efektif mengeksfoliasi dan membersihkan sel kulit mati, whitehead, dan komedo.
Pas liat kemasannya AHA7 whitehead saya nyaris keder.
“Lah kok? toner COSRX ganti kemasan apa? kok AHA doang enggah kayak yang aku pake AHA/BHA?“
Dan ternyata saya baru ngeh setelah beberapa saat, ini produk bukan toner melainkan essence. Cuma kemasannya sama dengan tonernya, jadi emang agak mengecoh mata saya hahaha.
Dan setelah acara itu, di rumah saya mencoba produk COSRX terbaru ini, nah berikut saya ceritain pengalaman menggunakannya ^_^
Kita lihat dari segi kemasan dulu nih gaes! dua produk COSRX AHA 7 Whitehead Power Liquid & BHA Blackhead Power Liquid ini sama, berlapiskan dus putih nan simple tertera detail mengenai Ingredients, Cara penggunaan, dan lainnya. Kalau beli resmi di Sociolla dikotaknya ada keterangan tambahan berbahasa Indonesia, beda kalau PO diluar, enggak akan ada keterangan bahasa nya.
Untuk kemasan utamanya, berupa botol 100ml berbahan plastik kokoh doff transparant dengan tutup kemasan bening yang menutup pump berwarna hitam, untuk mengeluarkan cairannya. Saya bilang ini kemasan favorit saya, karena ngeluarin cairan teratur sesuai kebutuhan, enggak boros, higenis dan lebih ringkes. Dan yang ngebedain hanya warna yang ada pada label judul produk di kotak dusnya maupun di botolnya.
COSRX AHA 7 WHITEHEAD POWER LIQUID
Essence yang di klaim efektif mengeksfoliasi sel kulit mati, membersihkan whitehead, dan memperbaiki tekstur kulit sehingga permukaan kulit lebih halus dan bersih, karena kandungan AHA natural dari buah Apel dan Glycolic acid. Essence ini juga membantu mencerahkan dan menghidrasi kulit wajah.
Untuk varian AHA 7 Whitehead ini ada aromanya cuma enggak kencang kok, tenang. Masih bersahabat dipenciuman. Dan aroma ini persis banget sama varian AHA/BHA Clarifying toner COSRX yang saya punya.
Jujur, untuk varian ini saya belum fix hari-hari menggunakannya, karena masih fokus sama permasalahan komedo dulu, alhasil saat ini saya menggunakan COSRX Blackhead Power Liquid. Jadi belum bisa bahas secara detail dan mendalam tentang varian ini di postingan ini. Tapi kedepan saya mau bikin postingan tersendiri khusus secara mendalam untuk AHA 7 Whitehead Power Liquid ini. Ditunggu ya tetep pantengin blog saya pokoknya okey! ^_^
COSRX BHA BLACKHEAD POWER LIQUID
Essence satu ini efektif untuk membersihkan blackhead (Komedo) dan sebum/kotoran berlebih dalam pori-pori, serta mencegah timbulnya blackhead (komedo). Kandungan 4% betanie salicylate (BHA natural) berfungsi untuk mengeksfoliasi dan menghidrasi kulit, sedangkan niacinamide membantu mencerahkan kulit.
Walaupun baru saya gunakan dan masih dalam hitungan singkat, tapi saya pribadi sudah tampak hasil penggunaannya. Komedo hitam yang ada dihidung saya lebih berkurang dan lebih tersamarkan, juga kontrol komedonya baik. Baru beberapa kali doang udah terasa, gimana waktu lama ya?duh jadi penasaran gimana hasilnya 😀
So, far ini aja yang bisa saya share untuk saat ini. Insyaallah…saya mau buat postingan khusus dan mendalam kedua rangkaian COSRX yang saya miliki ini, seperti yang sobat nyekincare tau, kalau penggunaan baru beberapa kali saja belum bisa dikatakan efektif buat di katakan review mendalam, setuju enggak? Sekalian bahas COSRX AHA/BHA Toner yang saya punya. Eh ada lagi deng saya punya juga dua produk lainnya jadi total sekarang saya punya 5 macam produk COSRX.
Dan kalau sahabat nyekincare, penasaran selain di Sociolla secara offline store bisa beli dimana? untuk sekarang ini ada di Pop Up COSRX Lotte Shopping Avenue.
Nah, itu dia share Review pengalaman singkat penggunaan produk terbaru COSRX, sahabat nyekincare…gimana udah coba produk COSRX apa aja nih? Share dong produk COSRX favorit kalian dikomentar bawah ini dong? ku ingin tau~ ^_^
Untuk Lihat Update www.leeviahan.com Beauty Tips, Review, Event Report Tutorial, hal menarik lainnya dan mau tanya tanya juga seputar apapun follow di :