Masih sekitar produk dasar makeup, yaitu primer. Primer ini masih saja loh ada yang menganggap tidak terlalu penting tapi nyatanya memberikan hasil makeup yang signifikan. Kali ini saya akan membahas Etude House Face Blur. Walaupun produk ini banyak diunggulkan tapi masih kurang rasanya kalau belum coba sendiri, ya kan?
Produk apa sih Etude House Face Blur? Kalau dikategorikan Face Blur masuk ke dalam primer, yaitu produk yang digunakan setelah langkah terakhir dari perawatan kulit dan sebelum aplikasi makeup. Face Blur merupakan krim ringan yang memberikan efek multi-filtering untuk menampilkan kulit halus dan mulus. Memiliki tekstur halus yang mampu meminimalkan tampilan pori-pori, mencerahkan warna kulit, dan menyamarkan tekstur kulit yang tak rata agar tampak sempurna. Tampilan kulit akan tampak seperti telah menggunakan filter pada kamera, yaitu kulit cerah alami, mulus. Bedanya bila filter kamera hanya bagus di kamera saja tapi hasil pemakiaan Face Blur juga bagus di dunia nyata. Selain itu, Face Blur dibuat dari ‘Airy Skin Powder’ untuk memberikan rasa ringan dan nyaman untuk penggunaan dalam waktu lama.
Etude Face Blur mengandung Baby Pixel Powder dan Cover Powder yang akan memberikan 3 in 1 efek multi-filter yang akan menyesuaikan cahaya di kulit.
- Memberikan tampilan kulit halus dan mulus
- Menutupi pori-pori dan noda pada wajah
- Mencerahkan warna kulit
Baby Pixel Powder atau Blur Powder yang merupakan partikel super halus yang mengisi pori-pori dan tekstur kulit tak rata dengan sempurna. Sedangkan Cover Powder berguna untuk menyembunyikan kekurangan seperti noda dengan refleksi difus.
Etude House Face Blur memiliki desain feminin dengan perpaduan warna peach, putih, dan tulisan berwarna cokelat. Untuk kemasan tester yang coba berisi 1 ml. Sedangkan kemasan aslinya berukuran 35 g 1,23 oz.
Berikut foto ketika saya aplikasikan di punggung tangan. Etude House Face Blur terlihat memiliki warna merah muda yang seketika memberikan warna lebih cerah dan berkilau pada kulit. Teksturnya terasa halus dan membuat lembut permukaan kulit. Setelah itu kulit yang diaplikasikan Face Blur terasa lebih lembab tapi tak lengket.
Walaupun Etude House Face Blur berwarna pink tapi diklaim dapat digunakan oleh semua warna kulit, semua jenis kulit, dan semua umur.
komposisi:
Water, Cyclopentasiloxane, Cyclohexasiloxane, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Butylene Glycol, Butylene Glycol Dicaprylate/Dicaprate, Peg-10 Dimethicone, Zinc Oxide (Ci 77947), Phenyl Trimethicone, Dimethicone, Pentylene Glycol, Titanium Dioxide (Ci 77891), Glycerin, Sorbitan Isostearate, Dimethicone Crosspolymer, Magnesium Sulfate, Disteardimonium Hectorite, Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Vinyl Dimethicone/Methicone Silsesquioxane Crosspolymer, Tribehenin, Glyceryl Behenate/Eicosadioate, Hydrogenated Castor Oil Isostearate, Aluminum Hydroxide, Triethoxycaprylylsilane, Ethylhexylglycerin, Hdi/Trimethylol Hexyllactone Crosspolymer, Silica, Methyl Methacrylate Crosspolymer, Disodium Edta, Fragrance(Parfum), Phenoxyethanol, Mica (Ci 77019), Iron Oxides (Ci 77492), Iron Oxides (Ci 77491)
Di foto saya sebelum dan sesudah menggunakan Etude House Face Blur tampak teskstur kulit menjadi lebih halus, terlihat licin, cerah, dan kemerahan juga berkurang. Untuk ketahanan terhadap minyak cukup baik walaupun Etude Face Blur didesain untuk semua jenis kulit, tidak khusus untuk kulit berminyak. Tapi setelah 3 jam bagian T-Zone saya sudah terasa berminyak.
Mencerahkan
Tekstur kulit lebih halus
Kulit lebih bersinar
Kemerahan berkurang
Mengurangi tampilan pori
Kontrol minyak
Sejauh ini saya suka dengan hasil yang diberikan walaupun untuk kontrol minyaknya masih kurang untuk kulit berminyak di T-Zone saya. Tapi hal ini masih bisa dilengkapi dengan produk matte lainnya setelah pemakaian Face Blur agar lebih tahan lama.